Bertempat di Lapangan Volley Dormitory PUK ETB mengadakan acara Anniversary yang Ke – 7 tahun (Minggu, 15 Desember 2024). Sebagai ungkapan rasa syukur atas berdirinya PUK SPEE FSPMI ETB yang telah memasuki usia yang ke 7 tahun, kepengurusan yang di pimpin oleh Tegar Agnes Prayogi selaku Ketua PUK ETB membuat kegiatan di akhir tahun ini yaitu acara memperingati Hari Ulang Tahun PUK ETB Ke-7 Tahun.
Pasang surut yang dialami, suka dan duka yang dirasakan pengurus di dalamnya yang tak terlepas dari dukungan dan kekompokan dari seluruh anggota yang menjadikan perjuangan ini dapat di lalui bersama.
Perjuangan tidak terasa dalam menggapai kejesahteraan yang di perjuangkan oleh PUK ETB yang sudah mencapai usia 7 tahun.
Sebelum pembukaan seluruh anggota dan panitia menyambut pagi dengan Zumba untuk membakar semangat menikmati acara hari ini. Kepanitian acra ini yang diketuai oleh Hary Riddyatama dengan tema “A Journey Trough Time”
Setelah menyanyikan lagu indonesia raya dan Mars FSPMI yang di pimpin oleh Anggun , dilanjutkan sambutan Ketua panitia oleh Hary, dilanjutkan dengan sambutan Ketua PUK ETB Tegar Agnes Prayogi kemudian sambutan PC oleh Imam Zainuri.
Berdoa di awal acara agar kegiatan bisa berjalan dan berkah dari awal sampai akhir yang dipimpin oleh Nana.
Acara di lanjutkan dengan pemotongan Tumpeng syukuran yang Ke – 7 tahun PUK ETB dilakukan oleh Tegar Agnes Prayogi ,potongan tumpeng pertama di serahkan kepada Imam Zainuri selaku Sekjen PC SPEE FSPMI Kota Batam.
Pemampilan Kesenian Jatilan oleh Butho Edan Group sebagai salah satu pengisi acara ,
serta penampilan music dari Jenada Music Band .
Di sela pertunjukan music ada Door Prize yang disampaikan MC untuk memeriahkan 7th Anniversary PUK ETB hingga membuat sekitar 500 anggota & keluarga yang hadir jadi semangat dan riuh.
Di pertengahan acara hadirlah pendiri PUK ETB pertama Asfian Rosadi yang memberikan sambutan pada acara ini.
Anniversary PUK ETB di akhiri dengan pengundian Lucky Draw 3 Hadiah Utama , di undi oleh Beta selaku Sekda Garda Metal, kemudian di undi oleh Asfian Rosadi dan terakhir di undi oleh Tegar Agnes Prayogi.
7th Anniversary ini berakhir pukul 12.00 WIB dan seluruh panitia sigap untuk merapikan dan membersihkan Area Lapangan Volley tersebut.