Cilegon, KPonline – Dampak cuaca buruk musim penghujan pada penghujung bulan Januari ini menjadikan beberapa wilayah di Kota Cilegon menjadi sangat rawan bencana berupa banjir atau pun tanah longsor.
Salah satu anggota dari PUK PT. KPDP Cilegon yang bernama Rohimin menjadi korban cuaca extrim yang terjadi pada senin pagi (30/01/23). Hujan yang tak kunjung berhenti dan intensitas yang cukup lebat mengakibatkan rumah Rohimin yang berada di link.Temiyang Masjid, Kelurahan Lebak Denok Kota Cilegon tertimpa material longsor tanah yang berada tak jauh dibelakang rumahnya.
Sontak saja, kejadian ini menjadi perhatian penting para pengurus PC FSPMI Cilegon tak terkecuali Ketua PC SPL FSPMI Cilegon Erwin Supriyadi. Erwin menyampaikan turut berduka atas kejadian yang menimpa salah satu anggotanya. Sekaligus dalam penyampaian nya Erwin menginstruksikan kepada seluruh PUK FSPMI Cilegon untuk memberikan bantuan baik tenaga maupun materil.
Dalam beberapa saat setelah kejadian longsor di rumah Rohimin, anggota Garda Metal Cilegon sudah berada di rumah korban untuk membantu membersihkan puing longsor serta puing bangunan rumah yang rubuh.
Donasi berupa bantuan biaya dan material bangunan pun sudah mulai diterima oleh Rohimin Untuk memperbaiki rumah nya yang runtuh terkena longsor. Tidak bisa di elakkan dengan musibah yang terjadi. Namun dalam kejadian ini sangat termaknai inilah arti Solidarity Forever yang sebenarnya terimplementasi dalam organisasi besar ini.
Penulis : Saefulloh