Subang, KPonline – Rabu, 2 November 2022 bertempat di PUK SPAI FSPMI PT Crevis TekJaya (PUK SPAI FSPMI PT CTJ ), anggota PUK SPA FSPMI PT CTJ melakukan rapat konsolidasi pimpin langsung oleh ketua PUK SPAI FSPMI PT CTJ Deden hamdani, hadir pula pengurus serta aggota dari perwakilan divisi line produksi.
Dalam rapat konsolidasi di sampaikan oleh Deden Hamdani bahwa terkait pelaporan mengenai kekurangan upah bulan Agustus dan September tahun 2022 sebesar 80 % terhadap pekerja atau anggota PUK SPAI FSPMI PT Texjaya yang di perkirakan kurang lebih senilai 2,4 Milyar oleh perusahaan PT Crevis Tekjaya dengan alasan tidak ada order,
Dan juga terkait hak cuti tahunan pekerja di bulan Agustus selama tiga hari yang di gunakan untuk kepentingan perusahaan ,dimana hak cuti pekerja di pergunakan untuk libur selama tiga hari tertanggal,29,30,31 agustus 2022 sudah di sikapi oleh Balai Pengawas ketenaga kerjaan wilayah II Karawang, seperti yang tertuang dalam notulen audensi ter tanggal 31 Oktober 2022 di Polres Karawang.
Di tegaskan dalan notulen tersebut bahwa pihak pengawas akan mendorong kepada PT Crevis TexJaya untuk melakukan perundingan Bipartit dengan FSPMI Kabupaten Subang langsung terkait permasalahan kekurangan upah tersebut. Di perkirakan satu pekan ke depan jawaban akan di selesaikan penyelesaian pelaporan dari PUK SPAI FSPMI PT CTJ dalam bentuk Nota khusus.
Dan apabila janji Balai Pengawas Ketenaga Kerjaaan Wilayah II Karawang tersebut tidak di penuhi di pastikan Dewan Pimpinan Wilayah FSPMI Jawa Barat akan menginstruksikan seluruh anggotanya di Jawa Barat untuk melakukan aksi unjuk rasa di Balai Pengawas Ketenaga kerjaan wilayah II Karawang, dan tidak menutup kemungkinan aksi unjuk rasa akan di gelar di PT Crevis TexJaya Cipeundeuy- Subang,
Konsolidasi berjalan dengan lancar semua anggota PUK SPAI FSPMI PT Crevis TekJaya menyimak dengan seksama sesuai paparan Deden Ramdani, dan besar harapan semua yang dilakukan oleh Pimpinan Unit Kerja dapat tercapai sesuai keinginan anggota , sepeti yang di sampaikan oleh salah satu peserta yang hadir, sebut Nia ( nama samaran ) kepada Tim Media Perdjoeangan Subang
“ Kami sangat berharap sekali Upah kami yang tidak di bayarkan di berikan oleh Perusahaan, karena kejadian ini sangat merugikan, dan saya harus menanggung beban hutang kepada orang untuk menutupi biaya hidup selama dua bulan “
Dan pendapat Nia tersebut di iyakan oleh pekerja lainnya yang hadir di rapat konsolidasi tersebut.
Tepat pukul 17.30 WIB rapat konsolidasi PUK SPAI FSPMI PT Crevis TexJaya di tutup dengan mengucapakan doa bersama, dan anggota pulang dengan tertib ke rumah masing masing.
Penulis : Kasep80
Fhoto : Prasetya