Bertemakan Alam DPP FSPMI Gelar Workshop Organize & Konsolidasi Anggota

Bertemakan Alam DPP FSPMI Gelar Workshop Organize & Konsolidasi Anggota

Kab. Semarang, KPonline – Bertempat di Villa Pinus Kenteng Kopeng – Kabupaten Semarang, rintik hujan dan hembusan angin pegunungan menyambut kedatangan para peserta undangan yang terdiri dari perwakilan anggota PUK dari seluruh Jawa Tengah dalam rangka mengikuti Workshop Organize yang diadakan oleh DPP FSPMI yang sekaligus juga menjadi ajang konsolidasi para peserta.

Kegiatan yang berlangsung dari Sabtu (19/3/2022) hingga Minggu (20/3/2022) ini terbagi menjadi beberapa sesi diantaranya sesi motivasi penguatan Organize oleh Izzah Inzamliyah dari Solidarity Center Indonesia, dilanjutkan dengan diskusi mendetail mengenai strategi dan analisa mengenai berbagai tantangan dalam organize yang disampaikan oleh Nur Yasin dari DPP FSPMI dan sebagai acara puncak, menurut rencana diadakan dinamika kelompok pada keesokan harinya.

Berbeda dengan workshop pada umumnya, kegiatan kali ini mengusung konsep lesehan dan bertemakan alam. Kegiatan berlangsung begitu cair dan interaktif, dengan semua peserta duduk santai di atas tikar saat pembekalan maupun diskusi.

“Kegiatan Workshop Organize ini, sengaja diadakan di Kopeng untuk mengusung konsep alam“, ujar Luqmanul Hakim, salah satu team Organize dalam sambutannya membuka kegiatan.

Kegiatan Workshop Organize dan Konsolidasi Anggota ini diselenggarakan Sebagai bentuk follow up dan penguatan Tim Organize Jawa Tengah, yang dibentuk beberapa waktu yang lalu di Semarang.
(Cup)