Buruh PT. SAS Kreasindo Utama Tegal Berserikat, Jadi Pelopor SPAI FSPMI di Tegal

Tegal, KPonline – Perjuangan yang cukup panjang bagi pekerja PT. SAS Kreasindo Tegal yang berani membentuk serikat pekerja di perusahaannya. Mereka telah sadar tanpa berserikat dan berorganisasi kesejahteraan belum tentu mereka raih, karena berserikat dan beroganisasi akan mempunya tujuan menjadi pekerja yang lebih baik.

Pada Minggu (02/06/2024) bertempat di Caffe Spider Mejasem, resmi Pengurus Unit Kerja bergabung dengan FSPMI dan dilantik Oleh Pimpinan Pusat SPAI FSPMI. Mereka menjadi pelopor pertama pendirian SPAI FSPMI di Tegal setelah sebelumnya hanya ada SPEE.

Pelantikan PUK SPAI FSPMI PT. SAS Kreasindo Utama dihadiri oleh Ketua Umum PP SPAI Bambang Santoso, Sekretaris Umum PP SPEE Slamet Riyadi, Ketua Bidang Organisasi PP SPAI dan Ketua DPW FSPMI JAWA TENGAH Aulia Hakim, S.H.

Terlihat hadir juga Wakil Ketua Bidang Organisasi PP SPAI sekaligus Ketua PC SPAI Cirebon Agus Riyanto beserta Sekretaris DPW FSPMI Jawa Tengah Lukmanul Hakim dan Korda Garda Metal Jawa Tengah Kurniawan.

Bidang Organizer DPW FSPMI Jawa Tengah Panji Sutisna, Motivator Pergerakan Buruh Kabupaten Tegal khususnya FSPMI Anggih Fasdhoni & Dedy Supriyanto, S.H, juga terlihat hadir serta tamu undangan anggota PUK SPEE FSPMI PT. MKI Maribaya Tegal.

Dalam sambutannya Ketua PUK SPAI FSPMI PT SAS Kreasindo Abdul Wakhid menyampaikan sangat bersemangat bisa berafiliasi dengan FSPMI.

“Alhamdulillah, terima kasih untuk semua kita telah resmi dan sah secara undang-undang menjadi bagian keluarga FSPMI, kita telah berserikat. Mari bersama kita kawal segala bentuk kesejahteraan untuk kita bersama,” kata Abdul Wakhid.

Di tempat dan kesempatan yang sama Aulia Hakim, S.H. yang mewakili DPW FSPMI Jawa Tengah memberikan semangat dan ucapan selamat datang kepada PUK SPAI PT. SAS Kreasindo Utama

“Selamat bergabung dengan FSPMI. Jaga Kekompakan terus berjuang bersama-sama untuk buruh Kota Tegal agar lebih sejahtera,” ujar Lukmanul Hakim.

Lukmanul Hakim yang juga mewakili DPW FSPMI Jawa Tengah sekaligus Sekretaris DPW FSPMI Jawa Tengah merasa sangat bangga karena selain sektor elektronik, sekarang sudah ada sektor Aneka Industri di kota Tegal. “Ini menandakan bahwa FSPMI bisa berkembang besar di Kota Tegal,” ucapnya.

Ketum Umum PP SPAI Bambang Santoso juga mengapreasiasi atas bergabungnya PUK PT. SAS Kreasindo ke Sektor SPAI dan berpesan kalau omnibus law adalah permasalahan yang berat buat buruh.

“Selamat bergabung, tujuan kita bukan hanya membentuk serikat pekerja, dan setelah terbentuk kemudian selesai. Serikat pekerja adalah salah satu cara untuk memperjuangkan serta membela nasib buruh yang saat ini akan sangat berat karena Omnibus Law,” ungkap Bambang Santosa.