Pelalawan,KPonline, -Bertempat di Sekretariat bersama Serikat Pekerja FSPMI di Jalan Mesjid Raya No 16 Pangkalan Kerinci Kota, Kecamatan Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau, Minggu (02/06/2025), dilaksanakan pertemuan konsolidasi sejumlah elemen buruh dan perangkat Partai Buruh di Kabupaten Pelalawan.
Ketua KC FSPMI Kabupaten Pelalawan, Yudi Efrizon, selaku pengundang seluruh elemen Serikat Pekerja/Serikat Buruh (SP/SB) se- Kabupaten Pelalawan, mengutarakan maksud dan tujuan konsolidasi hari ini, untuk rapat bersama dan konsolidasi menuju pelaksanaan aksi unjuk rasa Menolak Peraturan Pemerintah (PP) tentang Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera). Aksi damai itu, dijadwalkan akan dilaksanakan pada Hari Kamis tanggal 06 juni 2024 mendatang.
Dalam rapat konsolidasi tersebut, Yudi Efrizon menghimbau sekaligus mengajak, agar para pimpinan SP/SB untuk ikut serta dalam aksi tersebut bersama dengan anggotanya yang aktif. “Tuntutan di aksi nanti, pertama Menolak PP Tentang Tapera,
Menolak Upah Murah dan Meminta Bupati Pelalawan untuk menyeret pengusaha nakal di Kabupaten Pelalawan yang tidak membayarkan hak-hak normatif pekerja,” ungkap Yudi.
Turut hadir di rapat konsolidasi itu, Ketua DPW FSPMI Provinsi Riau, Satria Putra. Ia menyatakan, masih banyak pekerja/buruh baik sebagai anggota SP/SB atau bukan anggota SP/SB yang ada di Kabupaten Pelalawan ini, masih dizolimi hak-hak normatifnya oleh pihak perusahaan nakal di sini.
Satria Putra menginstruksikan, “Kepada seluruh pimpinan SP/SB di Kabupaten Pelawan, serta para pekerja/buruh yang belum bergabung di serikat pekerja, untuk berani dan bersama-sama dalam memerangi segala bentuk penindasan dan ketidakadilan pengusaha terhadap para pekerja,” ujarnya.
“Kita para pekerja harus selalu berjuang demi kemenangan dengan cara yang baik dan tidak anarkis,” tutup satria. (Heri)