Danish Trade Union Development Agency (DTDA) Gelar Pelatihan Trainers Training Modul (TTM) ; Planning, Implementation and Evaluation

Danish Trade Union Development Agency (DTDA) Gelar Pelatihan Trainers Training Modul (TTM) ; Planning, Implementation and Evaluation

Bogor, KPonline – Danish Trade Union Development Agency (DTDA) menggelar Kegiatan Trainers Training Modul (TTM), yang resmi dilaksanakan di Pave Hotel, Kabupaten Bogor. Pelatihan ini menghadirkan peserta dari dua konfederasi besar serikat pekerja di Indonesia, yaitu Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (KSBSI). Senin (21/4/2025).

Pelatihan yang diselenggarakan oleh Danish Trade Union Development Agency (DTDA) ini sebagai bagian dari upaya meningkatkan kapasitas kader pelatih serikat pekerja di Indonesia. DTDA secara konsisten mendukung pengembangan sumber daya manusia di lingkungan serikat melalui pelatihan yang terstruktur dan berkelanjutan.

Bacaan Lainnya

Fokus utama kegiatan ini adalah pada peningkatan kemampuan peserta dalam merancang dan menyampaikan pelatihan secara efektif. Materi yang diberikan mencakup perencanaan sesi (session planning), implementasi pelatihan, serta evaluasi hasil pelatihan.

Dengan metode pembelajaran partisipatif dan berbasis pengalaman, peserta didorong untuk lebih aktif, kritis, dan reflektif dalam mengembangkan kemampuan mereka sebagai pelatih. Hal ini diharapkan mampu menciptakan pola pelatihan yang lebih relevan dengan kebutuhan anggota serikat.

Para peserta menyambut baik pelatihan ini dan mengaku mendapatkan banyak wawasan baru. Mereka juga menyampaikan pentingnya pelatihan berjenjang agar kader-kader serikat memiliki kapasitas yang merata dan dapat berkontribusi secara maksimal di berbagai tingkatan organisasi.

Penyelenggara berharap bahwa kegiatan ini dapat menjadi langkah awal untuk membentuk jaringan pelatih serikat yang kuat dan berkelanjutan, serta mampu memperkuat posisi serikat pekerja dalam memperjuangkan hak-hak buruh.

Kegiatan TTM ini menjadi bagian dari strategi DTDA dalam mendukung pengembangan serikat pekerja yang inklusif, adaptif, dan siap menghadapi tantangan dunia kerja yang terus berubah.

Pos terkait