Purwakarta, KPonline – Memperingati tiga tahun kebangkitan kelas pekerja melalui dunia politik, Partai Buruh selenggarakan Konsolidasi Akbar di Istora Senayan, Jakarta. Rabu, (18/9/2024).
Presiden Republik Indonesia terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto akan hadir dalam acara Konsolidasi Akbar Partai Buruh tersebut.
Acara ini diikuti kurang lebih puluhan ribu anggota dari berbagai elemen serikat pekerja yang berafiliasi dengan Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI AGN), Konfederasi Pekerja Buruh Indonesia (KPBI) dan Serikat Petani Indonesia (SPI).
Selain itu, dua ribu Satgas dari Garda Metal, Brigade KSPSI AGN, Laskar SPN dan Kopaskep pun ikut dikerahkan demi menjaga kondusifitas agenda tersebut
Panglima Koordinator Nasional (Pangkornas) Garda Metal FSPMI Supriyadi Piyong mengatakan bahwa tadi malam, sekitar 300 personil (satgas) dipersiapkan untuk prepare lokasi (Istora Senayan).
“Saat acara berlangsung, kurang lebih 2000 personil diterjunkan untuk suksesi agenda Konsolidasi Akbar kali ini serta mengawal presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto,” ungkap Supriyadi.