Forkom LSM Bersatu Gelar Ngopi Bareng Dikantor DPW Lissenta Sumut

Forkom LSM Bersatu Gelar Ngopi Bareng Dikantor DPW Lissenta Sumut

Medan, KPonline – Silaturrahmi guna meningkatkan komunikasi dan ikatan emosional antar sesama calon Ketua – Ketua Bidang Forum Komunikasi Lembaga Swadaya Masyarakat Bersatu (Forkom LSM Bersatu) Republik Indonesia menjelang “Pertemuan Akbar & Deklarasi” yang di rencanakan Jumat, 27 November 2020 mendatang, semakin rutin digelar

Boleh dibilang, hampir setiap pekan wadah independen lintas suku lintas agama yang mempunyai visi Menjaga Persatuan NKRI Melalui Edukasi Bahaya Hoax dan isu SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan) ini mengagendakan pertemuan yang dikemas dengan santai dalam bentuk ngopi bareng, bertujuan untuk membangun solidaritas sekaligus memperkuat sinergi ditubuh wadah sosial kontrol gabungan tersebut

Seperti kali ini, dengan mengambil tema “Melalui Ngopi Bareng Mari Kita Tingkatkan Harmonisasi dan Persaudaraan”, diselenggarakan di Sekretariat DPW LISSENTA Sumatera Utara yang diketuai Usman Syam Oloan Ritonga, beralamat di Jl.Panglima Denai No.57 H Medan Amplas, Jumat malam (6/11)

Dihadari berbagai Ormas, Mass Media, LSM, maupun Lembaga Kemasyarakatan lainnya yang bakal tergabung dan bersinergi dengan Forkom LSM Bersatu Republik Indonesia. Diantaranya Ketua DPW LSM LPLH Sumut Batara Mulia Harahap, Ketum LSM LP3S Sumatera Utara Jaya Simanjuntak, Ketum DPP AMMI Ali Zamar Sikumbang, Ketua DPP LSM Sidik Perkara Agus Harahap, Ketum Lissenta Sumut Usman Syam Oloan Ritonga, Ketua LSM Komptras Sumatera Utara Emil S Pandiangan, Ketua Umum JAKA yaitu Zamroni Hidayat, dan Ketua DPP LSM Strategi M.Yusuf Siregar, atau yang dikenal dengan panggilan Boy Siregar

“Kendati mulai sore diguyur hujan, namun acara silaturrahmi ngopi bareng berjalan lancar, semangat Ketua – Ketua kita ini sangat luar biasa dan layak mendapat jempol”, ujar Boy Siregar, yang juga selaku kordinator Presidium Forkom LSM Bersatu RI didampingi salah seorang Wakil kordinator Dedi Riyanto.