Inilah Susunan Kepengurusan Baru PUK SPAI FSPMI PT. Midi Utama Indonesia Tbk Tangerang Periode 2024 – 2027

Tangerang, KPonline,- Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Aneka Industri Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PUK SPAI FSPMI) PT. Midi Utama Indonesia Tbk Tangerang melaksanakan Musyawarah Unit Kerja (MUSNIK) ke-2 di lantai 3 kantor Konsulat Cabang FSPMI Tangerang, Ruko Sastra Plaza Blok B no. 36, Jatiuwung, kota Tangerang. Minggu, (25/8/2024).

Acara Musyawarah Unit Kerja PUK SPAI FSPMI PT. Midi Utama Indonesia Tbk Tangerang dihadiri oleh seluruh pengurus, anggota PUK SPAI FSPMI PT. Midi Utama Indonesia Tbk Tangerang, tamu undangan dari jajaran pengurus Pimpinan Cabang SPAI FSPMI Tangerang, serta perwakilan Media Perdjoeangan daerah Tangerang.

Dalam kesempatan sambutannya Sunarya, PC SPAI FSPMI Tangerang menyampaikan sosialisasi tentang tatacara musnik sesuai AD/ ART organisasi yang sesuai dengan tata tertib musnik dari mulai pembentukan P3UK, melaksanakan rapat paripurna 1 (menentukan tatatertib musnik), paripurna 2 (laporan pertanggungjawaban kepengurusan PUK priode sebelumnya), rapat Komisi untuk menentukan tim formatur, menentukan susunan kepengurusan, sampai pelantikan susunan kepengurusan PUK yang baru untuk periode berikutnya.

Nadi Sunadi, PC SPAI FSPMI Tangerang dalam kesempatan sambutannya sebelum membuka jalannya musnik mengucapkan banyak Terima kasih kepada kawan – kawan puk midi telah menjalankan organisasi sesuai dengan ad/art dengan menjalankan agenda musnik, seraya berharap kedepannya PUK Midi bisa lebih produktif dan ber-inovatif dalam menambah jumlah keanggotaan, serta bisa berkontribusi disetiap kegiatan organisasi.

Setelah melewati serangkaian prosesi musnik dan terpilih Syahrizal, untuk menjadi menjadi ketua PUK SPAI FSPMI PT. Midi Utama Indonesia Tbk Tangerang periode 2024 – 2027, serta terbentuk susunan kepengurusan PUK yang baru, acara dilanjutkan dengan sesi pelantikan, (pengambilan ikrar/ sumpah dan pengukuhan).

Inilah susunan kepengurusan yang baru PUK SPL FSPMI PT. Midi Utama Indonesia Tbk Tangerang, periode tahun 2024 – 2027;

Ketua : Syahrizal

Sekretaris : Bagus Setiawan
Wakil Sekretaris : M Nanang Amirulloh

Bendahara : Eri Dana Mustofa
Wakil Bendahara : Mulyadi

Wakil Ketua Bidang Pendidikan dan Organisasi : Mulya
Sekretaris Bidang Pendidikan dan Organisasi : Purwo Wiyatno

Wakil Ketua Bidang Advokasi dan Pembelaan : Endri
Sekretaris Bidang Advokasi dan Pembelaan : Nofri Pra setyo

Wakil Ketua Bidang Pekerja Muda : Rizen Saputra
Sekretaris Bidang Pekerja Muda : Kusnadi

Wakil Ketua Bidang Infokom dan Aksi : Emin Muhaemin
Sekretaris Bidang Infokom dan Aksi : Jainudin

Syahrizal, ketua terpilih dalam sambutannya menyampaikan ucapan Terimakasih atas kepercayaan anggota kepada dirinya, seraya meminta supaya semua anggotanya selalu kompak dan militan.

Berharap support dari anggota supaya bisa bersama – sama menjalankan roda organisasi dengan baik, bisa berjuang bersama – sama dalam memperjuangkan kesejahteraan bersama.

Acara Musnik Ke-II PUK SPAI FSPMI PT. Midi Utama Indonesia Tbk Tangerang ditutup dengan do’a bersama sebagai tanda berakhirnya acara Musnik tersebut.

Kontributor, RD Rizal N