Karawang, KPonline – Masalah Kematian, manusia tiada yang tahu. Bila sudah tiba waktunya. Sekarang, besok atau lusa, kita sebagai manusia tentu tidak akan bisa menghindar atau bahkan berlari atas ketentuanNya tersebut, jika Tuhan sudah berkehendak.
Begitulah Hari ini, Senin 13 Maret 2023, Keluarga besar Jamkeswatch Karawang sedang mengalami duka yang mendalam. Dikarenakan Pengurus DPD Jamkeswatch Karawang sekaligus Relawan Jamkeswatch Kabupaten Karawang telah meninggal dunia pada dini hari tadi sekitar pukul 02.00 WIB.
Almarhum yang bernama Nanang Sopian Bin Suwanta yang semasa hidupnya telah menjadi Aktivis Jaminan Kesehatan Nasional sebagai penggerak Jamkeswatch Karawang yang telah di panggil dan berpulang kerahmatulloh dengan meninggalkan istri dan 2 (dua) orang anak.
Almarhum menghembuskan napas terakhirnya di Rumah duka tepatnya di RT 02 RW 04 Dusun Kedungsari, Desa Cengkong Kecamatan Purwasari Kabupaten Karawang sekitar Pukul 02.00 Wib. Almarhum Nanang Sopian diduga sebelumnya menderita sakit ginjal dan asam lambung.
Dalam pengabdiannya, suka dan duka telah dilewati almarhum dalam menjalankan tugas di Relawan Jamkeswatch KSPI, Jamkeswatch FSPMI maupun Jamkeswatch Partai Buruh.
Pagi ini banyak petaziah yang datang untuk melayat Almarhum ke Rumah Duka, baik tetangga maupun teman- teman dan Aktivis kesehatan lain dari luar kota maupun di Kabupaten Karawang dan juga Ucapan Duka Cita kepada Almarhum Nanang sopian bin Suwanta berdatangan dari semua aktivis FSPMI dan Jamkeswatch.
Terlihat Ketua Exco Partai Buruh Kabupaten Karawang Sekaligus Sekretaris KC FSPMI Karawang Ramli, Ketua PC SPAI FSPMI Karawang Rahmat Binsar, S.T, Ranto Apriyanto Sekretaris Umum PP SPAMK FSPMI, Perwakilan Pengurus PC SPL FSPMI Karawang Rusdi Hartanto, Ketua Exco Partai Buruh Kecamatan Purwasari Muhammad Sulthon, Korda DPD Jamkeswatch Karawang Syehudin, Ketua DPW Jamkeswatch Jawa Barat Mustofa, Sekretaris Jamkeswatch DPD Kota Bekasi, Seluruh Pengurus DPD Jamkeswatch Karawang, mendatangi tempat mendiang Almarhum, berta’ziah dan mengucapkan bela sungkawa kepada keluarga.
Ini adalah suratan Ilahi Robbi dan pada hari itu pula, Setelah Jenazah Almarhum Nanang Sopian Bin Suwanta dimandikan dan disholatkan kemudian di kebumikan di pemakaman keluarga yang letaknya tidak jauh dari Rumah Almarhum.
Selamat jalan pejuang kesehatan, Perjuangan dan Pengorbanan mu akan kami ingat selalu. Kami bersaksi Almarhum Nanang Sopian Bin Suwanta Orang Baik. Semoga apa-apa yang sudah dikorbankan, baik itu melalui waktu, pikiran dan sebagainya untuk kebaikan buruh dan masyarakat melalui Jamkeswatch khususnya di Kabupaten Karawang, dapat dibalas dengan pahala yang setimpal oleh Allah SWT serta keluarga yang di tinggalkan nya di berikan ketabahan. Aamiin…. Ya Allah Ya.. Robbal alamiin.