KAI Operasikan 8 Kereta Api Tambahan Antisipasi Libur Hari Raya Idul Adha 1445 H

KAI Operasikan 8 Kereta Api Tambahan Antisipasi Libur Hari Raya Idul Adha 1445 H

Bekasi, KPonline – PT.Kereta Api Indonesia (KAI) mencatat sekurangnya ada 31 ribu penumpang yang berangkat dari Jakarta ke kota tujuan selama periode long weekend dan cuti bersama Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024.

Antisipasi lonjakan penumpang PT.KAI menyediakan sekitar 245 ribu kursi untuk mengakomodasi perjalanan masyarakat selama periode liburan ini.

Dikutip dari laman resmi PT.KAI, Manajer Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko menjelaskan, per Jumat (14/6/2024), keberangkatan di Stasiun Gambir, Pasar Senen, Bekasi, Cikarang, dan beberapa stasiun lainnya di wilayah Daop 1 Jakarta mengalami peningkatan volume penumpang.

KAI mencatat sekitar 17.500 penumpang berangkat dari Stasiun Pasar Senen dengan layanan 31 KA yang beroperasi. Sementara itu, volume penumpang berangkat dari Stasiun Gambir mencapai sekitar 13.500 dengan layanan 33 KA beroperasi. Sehingga total penumpang 31 ribu.

Secara total, tingkat keterisian tempat duduk dari pemberangkatan KA jarak jauh di area Daop 1 Jakarta per hari ini telah mencapai 100 persen.

Sementara itu, sekitar 175 ribu tiket telah terjual untuk keberangkatan menjelang libur Idul Adha 1445 H/2024 dan periode libur akhir pekan panjang, yakni 13-19 Juni 2024, dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen.

Sampai saat ini KAI Daop 1 Jakarta telah menyediakan 254.307 tempat duduk, dengan rata-rata tempat duduk tersedia 36.329 seat per hari. KAI Daop 1 Jakarta mengoperasikan 8 KA tambahan pada bulan ini untuk mengantisipasi lonjakan jumlah pelanggan pada libur Idul Adha.

8 kereta api tambahan diantaranya :
1. KA (7046A) Argo Parahyangan Tambahan relasi Gambir-Bandung
2. KA (40A) Argo Parahyangan relasi Gambir-Bandung
3. KA (30F) Argo Cheribon relasi Gambir-Cirebon
4. KA (80F) Manahan relasi Gambir-Solo Balapan
5. KA (82F) Manahan relasi Gambir-Solo Balapan
6. KA Tambahan Gmr-Slo relasi Gambir-Solo Balapan
7. KA Taksaka Tambahan PLB 7002A Gambir-Yogyakarta
8. KA Taksaka Tambahan PLB 7004A Gambir-Yogyakarta

Peningkatan dan penambahan jumlah perjalanan KA ini merupakan bagian dari komitmen KAI, khususnya Daop 1 Jakarta, untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, terutama pada masa high season seperti periode liburan Hari Raya Idul Adha. (Yanto)