Tangerang, KPonline – Jelang akhir tahun 2023, FSPMI di kabupaten Tangerang menggelar Rapat Koordinasi di Kantor Sekretariat FSPMI Tangerang Raya yang berada di komplek Sastra Plaza, No. 36 Jatiuwung – Tangerang. Sabtu (29/10/2022).
Hadir dalam rapat Akhamad Jumali dan jajarannya beserta beberapa ketua PUK di Tangerang raya.
Kemudian, agenda organisasi, tentang KHL, dan persiapan aksi pengawalan kenaikan upah tahun 2023 pun dibahas dalam agenda tersebut.
Akhmad Jumali dalam penjelasannya mengatakan rapat sengaja diagendakan untuk berdiskusi dan mengkaji hasil survei Kebutuhan Hidup Layak (KHL) yang dilakukan internal FSPMI baik Kota, Kabupaten dan Tangerang Selatan.
Selanjutnya, Ia pun mengatakan bahwa pengawalan perundingan – Perundingan dewan pengupahan Kota dan Kabupaten perlu/ harus dilakukan. Mengingat, pemerintah tetap menggunakan Peraturan Pemerintah No. 36 tahun 2021 dalam menentukan kenaikan upah tahun 2023.
Akhmad Jumali juga menegaskan bahwa Partai Buruh yang sedang melakukan Verifikasi Faktual keanggotaan bersama KPUD Kota Tangerang harus mendapatkan support moril karena Partai Buruh merupakan harapan kaum buruh untuk merubah nasib kaum buruh yang sudah di sepakati bersama.
Dikesempatan yang sama, Kristian Lelono mengajak seluruh elemen pengurus Partai Buruh Kota dan Kabupaten untuk membantu dalam verifikasi faktual keanggotaan yang sedang berlangsung saat ini oleh KPUD kota dan Kabupaten Tangerang.
Partai Buruh telah berjuang ditingkat administrasi dari 40 partai yang mendaftar, hanya tersisa 18 yang dilakukan verifikasi. Artinya Partai Buruh tinggal selangkah lagi menjadi peserta pemilu 2024.
Penulis: Kontributor Tangerang
Editor: Lestareno