Kunjungan Kerja Presiden dan Sekertaris Jenderal FSPMI ke Majalengka

Kunjungan Kerja Presiden dan Sekertaris Jenderal FSPMI ke Majalengka

Majalengka, KPonline – Presiden dan Sekertaris Jenderal FSPMI mengadakan Kunjungan Kerja ke PC SPAI-FSPMI Kabupaten Majalengka yang dilaksanakan di Kantor Sekretariat PC SPAI-FSPMI Kabupaten Majalengka, pada hari Sabtu, 26 Oktober 2024.

Dihadiri oleh Riden Hattam Azis Presiden FSPMI, Sabilar Rosyad Sekertaris Jenderal FSPMI, Eni dan Endang Bendahara DPP FSPMI, Slamet Riyadi Wakil Ketua Umum SPEE-FSPMI, Junaedi Bendahara PP SPAI-FSPMI, Agus Riyanto Bidang Organisasi PP SPAI-FSPMI, Asep Feddy Hartono Ketua KC FSPMI Cirebon Raya, serta dihadiri oleh Perangkat PC SPAI-FSPMI Kabupaten Majalengka dan Seluruh Kepengurusan PUK SPAI-FSPMI yang ada di Kabupaten Majalengka.

Bacaan Lainnya

Dengan adanya Kunjungan Kerja dari DPP FSPMI, Ricky Ketua PC SPAI-FSPMI Kabupaten Majalengka memberikan Instruksi kepada seluruh PUK di Kabupaten Majalengka untuk menghadiri agenda Kunjungan Kerja tersebut, karena agenda ini adalah suatu kehormatan bagi seluruh anggota FSPMI di Kabupaten Majalengka yang kedatangan Presiden dan Sekertaris Jenderal FSPMI ke Kabupaten Majalengka untuk mengunjungi anggotanya.

Agenda ini dibuka dengan Membaca Do’a dilanjutkan dengan Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan disambung dengan Mars FSPMI, dengan dilanjutkan sambutan-sambutan dari Ketua PC SPAI-FSPMI dan para Pimpinan yang hadir dalam Kunjungan Kerja ini.

Dibuka dengan sambutan dari Ricky Ketua PC SPAI-FSPMI Kabupaten Majalengka ada beberapa penyampaian, dalam penyampaian sambutannya yang tentunya sangat mengharapkan adanya kunjungan dari DPP FSPMI ke Kabupaten Majalengka yang sedang berkembang dalam organisasi Serikat Pekerja dan Industri nya juga. Serta untuk bisa mengetahui keadaan dan kondisi di Kabupaten Majalengka baik dalam pengembangan organisasi maupun permasalahan yang ada di internal FSPMI Kabupaten Majalengka untuk bisa memberikan solusi dan menambah semangat perjuangan.

Adapun pembahasan mengenai Uang COS yang sampaikan oleh Eni dan Endang sebagai Bendahara DPP FSPMI bahwasanya aliran dana organisasi sama dengan aliran darah dalam tubuh manusia, ketika tidak ada aliran darah maka tubuh pun tidak bisa bergerak, begitu pula dengan organisasi akan seperti itu, dalam AD/ART COS FSPMI berjumlah 1% dari upah, dimana akan disalurkan ke DPP FSPMI sebesar 45% dan dikelola oleh PUK 55%, dan menyampaikan juga semoga bisa adanya banyak kaderisasi bermunculan khususnya Pekerja Perempuan dari FSPMI Kabupaten Majalengka untuk bisa lebih aktif dan berperan dalam Organisasi karena anggotanya di dominasi oleh Pekerja Muda baik Perempuan, dan begitu juga untuk seluruh anggota Laki-laki sangat diharapkan hal yang sama.

Riden Hattam Azis Presiden FSPMI menyampaikan sambutannya pada agenda ini bahwa sudah menjadi kewajiban sebagai Pimpinan untuk mengunjungi anggotanya, ada keuntungan untuk FSPMI Kabupaten Majalengka yaitu berdiri dengan sudah adanya penopang yaitu dari mulai KC dan DPW sehingga memudahkan dalam menjalankan roda organisasi, dengan banyaknya Perusahaan yang sudah mulai bergerak ke arah timur salah satunya Kabupaten Majalengka yang menjadi tugas kita bersama-sama menambah keanggotaan untuk penguatan suatu organisasi.

Setelah berjalannya agenda Kunjungan Kerja dengan beberapa penyampaian dari para Pimpinan yang hadir semoga bisa menjadi inspirasi bagi seluruh anggota FSPMI di Kabupaten Majalengka, dan menambah semangat perjuangan untuk bisa meningkatkan kesejahteraan khususnya di Kabupaten Majalengka itu sendiri. Dan agenda pun ditutup dengan foto bersama dengan Presiden dan Sekertaris Jendral FSPMI karena ini merupakan suatu kehormatan dan sejarah yang akan di ingat khususnya bagi FSPMI Kabupaten Majalengka.

Kontributor Majalengka.

Pos terkait