Jakarta, KPonline – Usai istirahat sholat dan makan siang sidang paripurna II Muscab VI PC SPAMK FSPMI DKI dibuka kembali. Agenda kali ini adalah pembacaan laporan pertanggungjawaban pimpinan cabang SPAMK FSPMI DKI periode 2013 – 2018 yang dibacakan oleh Bikman Manurung selaku sekretaris PC SPAMK FSPMI DKI.
Seluruh laporan kegiatan masing masing bidang dibaca secara runut dan terarah, sesuai dengan apa yang sudah dilaksanakan dalam masa kepegurusan lima tahun terakhir berikut dengan laporan keuangan dari bendahara.
Seluruh peserta dan peninjau menyimak dengan seksama penyampaian laporan ini. Usai dibacakan peserta diberi kesempatan untuk menyampaikan pandangan umum.
Beberapa peserta yang hadir menyampaikan kritik dan masukan yang kemudian langsung ditanggapi oleh Bikman Manurung.
Namum secara umum seluruh peserta dapat menerima laporan pertanggungjawaban ini untuk kemudian disahkan oleh pimpinan sidang tetap. (jim).