Luruskan Niat, WAU Didukung Abang Tukang Becak

Luruskan Niat, WAU Didukung Abang Tukang Becak

DeliSerdang, KPonline – Bertempat di Simpang Kayu Besar Tanjung Morawa Kab Deli Serdang, Persatuan Tukang Becak SKB P13 mendeklarasikan dukungannya kepada Willy Agus Utomo (WAU) sebagai calon anggota DPRD Kab. Deli Serdang, Senin (22/10/2018).

Bukan hanya dihadiri WAU, deklarasi ini juga dihadiri Ooleh Lehman selaku Ketua tim Pemenangan WAU menuju DPRD tingkat 2 Kab. Deli Serdang dari Buruh.

Bacaan Lainnya

Sulasno selaku mandor dari kumpulan abang-abang tukang becak SKB P13 mengatakan bahwa WAU bukan sosok yang baru baginya. Selain warga asli Tanjung Morawa, WAU juga adalah sosok pemimpin yang baik bagi kami.

“Terimakasih telah hadir. Kami siap mendukung WAU untuk duduk menjadi anggota DPRD Kab. Deli Serdang. WAU yang sudah lama kami kenal bukanlah orang yang baru, beliau sosok yang sederhana dan tegas juga,” kata Sulasmo.

“Harapan kami sebagai pendukung WAU sekaligus Sahabat agar WAU tetap menjadi aeperti ini, bersuara untuk rakyat kecil seperti kami, tetap tegur sapa kami seperti biasa,” lanjutnya dengan optimis.

“Sebelum jadi pun, WAU sudah memang berbuat untuk rakyat. Membantu masyarakat dalam hal kesejahteraan buruh sampai juga tentang kesehatan untuk rakyat kecil oleh timnya. Apa itu namanya, o ia Jamkeswacth hehehe…,” tambahnya.

Deklarasi ini juga sangat di apresiasi oleh WAU.

“Trimakasih yang sebesar-besarnya untuk abang abang tukang becak yang dengan iklas mau mendukung saya, saya berharap kita sama-sama berjuang dalam hal ini, sama sama memantau hal yang memang kita sebagai rakyat kecil inginkan. Saya berjanji akan tetap menjadi seperti ini, menjadi berguna untuk orang banyak, masyarakat Deli serdang kususnya,” kata  WAU.

Setelah menggelar diskusi bareng, WAU membagikan kartu namanya sebagai salah aatu Caleg DPRD tingkat 2 Dapil 2 Kab. Deli Serdang dari Partai Gerindra kepada puluhan abang abang yang tergabung dalam Persatuan Tukang Becak SKB P13 yang hadir sore ini. Serta dilanjutkan dengan berphoto bersama sebagai simbolis dukungan untuk memenangkan WAU di Pemilu 17 april 2019 nanti.

Pos terkait