Massa Buruh Jawa Barat Masih Bertahan Kawal SK Penetapan UMK dan UMSK 2025

Massa Buruh Jawa Barat Masih Bertahan Kawal SK Penetapan UMK dan UMSK 2025

Bandung, KPonline – Hingga malam hari terlihat massa buruh masih mengawal rapat Dewan Pengupahan Provinsi (Depeprov) Jawa Barat yang dilaksanakan di Kantor Gubernur Jawa Barat, Selasa (17/12/2024).

Dari pantauan Media Perdjoeangan, massa buruh dari seluruh wilayah Kabupaten dan Kota di Jawa Barat yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) maupun federasi lain mengawal rapat Depeprov dari mulai pagi sekitar pukul 10.00 WIB.

Dengan dua mobil pengeras suara terlihat di gerbang pintu belakang akses masuk ke Dalam komplek perkantoran Gubernur Jawa Barat Gedung Sate, ratusan massa aksi yang bertahan menunggu informasi dari perwakilan Depeprov unsur serikat pekerja tentang Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) dan Upah Minimum Sektoral Kabupaten/Kota (UMSK).

Hingga berita ini di turunkan massa aksi yang terlihat duduk-duduk di depan mobil pengeras suara hingga menutup satu jalur dan lalu lintas nampak tersendat di jalan Cilamaya dan Cimandiri Bandung, Jawa Barat. (Ramdhoni)