Membahas Kondisi Perburuhan Sulawesi Selatan, PC SPAI FSPMI Makassar Raya Melakukan Diskusi Umum Dengan Beberapa Aliansi Serikat Pekerja

Membahas Kondisi Perburuhan Sulawesi Selatan, PC SPAI FSPMI Makassar Raya Melakukan Diskusi Umum Dengan Beberapa Aliansi Serikat Pekerja

Makassar, KPonline – Bertempat di Sekretariat KPBI di jalan AP Pettarani, Ketua PC SPAI FSPMI Makassar Raya – Sulawesi Selatan mengadakan diskusi umum dengan beberapa aliansi serikat pekerja untuk membahas isu-isu perburuhan di Sulawesi Selatan. Minggu, ( 23/02/2025).

Diskusi umum yang diadakan di sekretariat KPBI tersebut dihadiri oleh beberapa aliansi serikat pekerja, Yakni FSPMI, FSBPI,KPBI dan PSBM. Kegiatan ini juga di hadiri oleh beberapa Narasumber, yakni:

Bacaan Lainnya

1. Akhmad Rianto, Ketua exco partai buruh sul-sel.

2. Taufik, Ketua PC SPAI FSPMI Makassar Raya.

3. Jufran M, Ketua FPBN – KSN sul sel

4. Damar Panca M, Sekjend KPBI

5. Sri Rahmawati, Ketum DPN FSBPI.
Dengan di moderator Delandi Safri Pratama sebagai sekretaris PSBM FSBPI makassar.

Ketua PC SPAI FSPMI Makassar raya, Taufik menyatakan bahwa diskusi umum tersebut bertujuan untuk membahas isu-isu perburuhan yang sedang dihadapi oleh pekerja di Sulawesi Selatan.Beberapa isu yang dibahas dalam diskusi umum tersebut antara lain upah minimum, jaminan sosial, outsourcing, sistem kontrak dan keselamatan kerja.

Diskusi umum tersebut juga diharapkan dapat memperkuat solidaritas antara serikat pekerja di Sulawesi Selatan dan memperjuangkan hak-hak pekerja.

Ketua PC SPAI FSPMI Makassar Raya berharap bahwa diskusi umum tersebut dapat memberikan kontribusi positif bagi perjuangan hak-hak pekerja di Sulawesi Selatan.

Rahmat Hendrawan – Mks

Pos terkait