Bekasi, KPonline – Untuk kesekian kalinya di setiap bulan Desember, PUK SPAMK FSPMI PT Musashi di bawah Bidang SK3L mengadakan bakti sosial (baksos) berupa pembagian paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan. Tema baksos kali ini adalah wujudkan semangat berbagi dan jalin silaturahmi.
Masyarakarat penerima adalah warga yang tinggal di sekitar perusahaan PT Musashi Auto Parts Indonesia. Total paket sembako sekitar 750 dibagikan di sekitar wilayah Cikarang dan Karawang.
Hari ini Senin (10/12/2018) dilakukan penyaluran bantuan untuk tahap 1 di wilayah Kp Kukun dan Ds Sukadami. Sedangkan hari Rabu (12/12/2018) akan dilakukan penyaluran bantuan tahap 2 di wilayah Ds Sukasejati.
Wakil Sekretaris Bidang SK3L secara simbolis menyerahkan bantuan paket sembako di serahkan secara langsung kepada ketua RT setempat di Kp Kukun, Cikarang Selatan, Bekasi.
“Kami dari PUK Musashi menyalurkan bantuan berupa pembagian paket sembako dari karyawan PT Musashi. Bila tahun kemarin kita menyalurkan bantuan di pondok pesantren. Kali ini kita langsung ke warga masyarakat,” kata Wakil Sekretaris Bidang SK3L Eko Purnomo.
“Program ini semoga bisa terus berjalan di tahun berikutnya. Bilamana ada warga yang hari ini belum menerima, mungkin di tahun yang akan datang bisa mendapat giliran. Bapak perangkat mohon untuk membantu mendistribusikan kepada warga sekitar,” tambahnya.
Paket sembako berupa beras 5 kg, minyak goreng 2 liter, gula 1 kg, teh 1 pack, dan susu kotak kemasan 200 ml. Dana baksos diperoleh murni dari sumbangan anggota PUK Musashi 100 ribu per anggota. Dana yang masih tersisa akan disumbangkan untuk korban Palu dan Lombok. (Ed)