Meski Hujan Deras, Garda Metal Area DHJ Adakan Rapat Rutin di New Omah Buruh

Meski Hujan Deras, Garda Metal Area DHJ Adakan Rapat Rutin di New Omah Buruh

Bekasi, KPonline – Berdasarkan program kerja, Garda Metal area DHJ mengadakan rapat rutin bulanan di New Omah Buruh pada Selasa, 11 Juni 2024.

Dikarenakan adanya urusan keluarga dari salah satu Koordinator Area Joko. R, kegiatan ini dibuka dan dipimpin langsung oleh Koordinator Area lainnya, Subandi dan Noviar.

Tidak lupa dengan komitmen seluruh anggota Garda Metal area DHJ menyanyikan 3 lagu wajib Indonesia raya, Mars FSPMI dan Mars Garda Metal serta pernyataan 5 sikap Garda Metal.

“Kawan-kawan, kami koordinator area banyak mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan komitmen kita bersama untuk mengadakan rapat rutin yang diadakan setiap 1 bulan sekali. Mari kita bersama-sama menjaga Pilar FSPMI yaitu Garda Metal untuk tetap berdiri tegak dan satu komando sesuai intruksi Pimpinan,” ujar Noviar.

Beberapa hal yang akan dibahas di rapat rutin ini, salah satunya evaluasi aksi tolak Tapera di Istana Negara. Menurutnya, perjuangan akan semakin mudah jika parlemen dan extra parlemen sama-sama berjuang hingga ditundanya pelaksanaan PP Tapera yang dinilai sangat merugikan kaum buruh.

“Terkait agenda hari ini, kita adakan doa bersama untuk keluarga besar Garda Metal area DHJ khususnya pimpinan kita bersama Ali Nur Hamzah yang saat ini sedang mengalami sakit dan masa pengobatan. Mari kita doakan bersama khususnya untuk Komandan kita Ali Nur Hamzah agar semua yang sedang dijalaninya dapat berjalan dengan baik dan lancar serta sehat-sehat selalu,” ujar Bandi.

Walaupun diguyur hujan deras, rapat rutin Garda Metal area DHJ dihadiri kurang lebih 35 anggota. Agenda rapat rutin hari ini selesai pukul 20.30 WIB. (M. Rifai-PUK PASI)