Sukabumi, KPonline – Pasca pembukaan bersama Musyawarah Cabang (MUSCAB) VI SPA FSPMI Kabupaten, Kota Tangerang dan Tangerang Selatan di Surya Kencana Abadi Tangerang beberapa hari lalu, Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Logam Tangerang menggelar puncak rangkaian Muscab di Augusta Hotel, Pelabuhan Ratu, Sukabumi Jawa Barat selama 2 hari.
Penyelenggaraan Muscab VI SPL FSPMI Tangerang Raya dihadiri pengurus tingkat pusat hingga pengurus tingkat unit kerja. Diantaranya Pengurus Pimpinan Pusat SPL FSPMI dihadiri oleh Sekretaris Umum Supriyanto dan Wakil Sekretaris Bidang Organisasi Fadjar Setiawan, Jajaran Pengurus Pimpinan Cabang SPL FSPMI periode 2019-2024 dan 66 perwakilan PUK SPL FSPMI Se-Tangerang Raya.
Selain itu, nampak hadir Presiden DPP FSPMI Riden Hatam Aziz,S.H., Sekjen DPP FSPMI Sabilar Rosyad,S.H., Konsulat Cabang FSPMI Tangerang Raya Akhmad Jumali dan Perwakilan PC SPA Tangerang Supriyono.
Ketua Panitia, Joko Witono, mengucapkan terima kasih atas kehadiran seluruh peserta dan tamu undangan yang menempuh perjalanan cukup jauh dan mungkin juga melelahkan.
Lebih lanjutnya, dengan mengangkat tema bijak bersikap terukur dalam bertindak, Joko berharap dapat menjalankan amanah organisasi yang diatur dalam anggaran dasar dan anggaran rumah tangga.
“Dapat menjadi suatu ajang dalam melakukan permusyawaratan mencapai mufakat bukan dari ego masing-masing”, terang Joko dalam sambutannya. Sab’tu (11/05/2024)
Ditempat yang sama, Ketua Pimpinan Cabang SPL FSPMI Tangerang Raya, Sopiyudin Sidik, menyampaikan tetap seirama sejalan jika ada dinamika selama menjabat semoga menjadi evaluasi kedepannya lebih baik.
“Evaluasi masukan juga kritikan kami terima, namun kritikan tentu harus ada solusi. Ibarat berenang tanpa ketepian, malah akan tenggelam”, kata Sopi
“Kita bangun logam lebih terdepan, tingkatkan jumlah anggota dan dapat selesaikan segala masalah tanpa harus ada anggota yang ter PHK”, tambahnya
Ketua Konsulat Cabang FSPMI Tangerang Raya, Akhmad Jumali, mengatakan ditengah kesulitan covid-19 2 tahun lalu hingga kasus yang terus menghantam, logam tetap kompak, rukun dan selalu hadir dalam kegiatan organisasi.
“Logam menjadi bagian penting di Nasional, wilayah maupun daerah, tetap terus menciptakan kader-kader untuk memperkuat roda organisasi”, kata Jumali
Jumali mengingatkan dalam musyawarah tetap menggunakan pikiran jernih dan adem, tidak perlu ada emosi dan lebih mengedepankan musyawarah mufakat.
Penulis : Chuky
Kontributor Tangerang