Musyawarah Cabang V PC SPL FSPMI Kota Cilegon, Transformasi,Regenerasi Menuju Pekerja Yang Kuat dan Sejahtera

Musyawarah Cabang V PC SPL FSPMI Kota Cilegon, Transformasi,Regenerasi Menuju Pekerja Yang Kuat dan Sejahtera

Bogor, KPonline – Jumat -Sabtu 23-24 Agustus 2024. Pimpinan Cabang (PC) Serikat Pekerja Logam (SPL) Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) mengadakan Musyawarah Cabang (Muscab) ke V (Lima) bertempat di Hotel Bale Arimbi Jaya, Bogor, Jawa Barat dengan mengusung tema “Transformasi, Regenerasi Menuju Pekerja yang Kuat dan Sejahtera.

Pada acara Muscab ini dihadiri oleh 17 Pimpinan Unit Kerja (PUK) se-Kota Cilegon dengan jumlah total peserta, panitia, dan pilar organisasi garda metal,media perdjoeangan dan jamkeswatch yaitu sebanyak 94 orang.

Acara Muscab V tersebut dibuka dengan pembacaan Al-Quran oleh Ust. Marjuni kemudian dilanjutkan dengan acara sambutan-sambutan.

Sambutan Presiden DPP FSPMI oleh Riden Hatam Aziz, S.E, S.H yang berpesan bahwa PC SPL FSPMI Kota Cilegon adalah salah satu pelopor lahirnya FSPMI du Provinisi Banten. dengan harapan dapat menjadi ujung tombak dan kemajuan sekaligus berkembangnya FSPMI Kota Ciegon.

Dalam acara Muscab V ini ada beberapa pembahasan diantaranya laporan pertanggung jawaban pengurus PC SPL FSPMI periode tahun 2019-2024, pembentukan Komisi Keuangan, Komisi Program Kerja, dan Komisi Rekomendasi, pemilihan ketua PC SPL FSPMI Kota Cilegon yang baru peiode tahun 2024-2029.

Pembentukan tim formatur sekaligus laporan tim formatur tentang susunan pengurus PC SPL FSPMI Kota Cilegon periode tahun 2024-2029, pelantikan Ketua dan Pengurus PC SPL FSPMI Kota Cilegon yang baru periode tahun 2024-2029

Setelah pembacaan laporan pertanggung jawaban pada sidang paripurna I, pengurus PC periode 2019-2024 oleh ketua PC SPL FSPMI Kota Cilegon yaitu Erwin Supriadi kemudian disikapi oleh setiap PUK dengan keputusan 15 PUK menerima tanpa catatan sedangkan 2 PUK menerima dengan catatan, dengan kesimpulan laporan pertanggung jawaban diterima oleh setiap PUK.

Selanjutnya pada sidang paripurna II dilakukan rapat komisi yang membahas diantaranya Komisi Keuangan, Komisi Program Kerja, dan Komisi Rekomendasi yang hasil kesimpulannya dibacakan langsung dan diputuskan atau disahkan langsung oleh ketua sidang dan ketuk palu.

Pada sidang paripurna III dilakukan voting pemilihan Bakal Calon (balon) untuk ketua PC SPL FSPMI Kota Cilegon terpilih periode tahun 2024-2029 didapatkan 2 balon dengan voting tertinggi dan 2 balon dengan voting sama yaitu dengan hasil nilai Eko Purwanto, S.T dengan hasil vote 13 suara, M. Idris Fani, S.T dengan hasil vote 4 suara, Gunawan Hadi P. dengan hasil vote 3 suara, dan M. Pardi dengan hasil vote 3 suara. Berdasarkan hasil musyawarah dan mufakat formatur didapatlah ketua terpilih yaitu Eko Purwanto, S.T sekaligus pelantikan ketua dan pengurus PC SPL FSMPI Kota Cilegon periode masa bakti 2024-2029 oleh Ketua Umum PP SPL FSPMI A. Taufik Hidayat, S.E, S.H.

Muscab V PC SPL FSPMI Kota Cilegon hari pertama selesai pukul 23.30 dengan menghasilkan rekomendasi dan program kerja yang akan dilakukan oleh pengurus periode 2024-2029. Acara ditutup dengan berdoa bersama sekaligus berfoto bersama.

Penulis : Aang Kunaefi