Subang,KPonline – Sebelum mengalami sakit yang berkepanjang Carda yang tertulis di KTP beralamat di Sukamelang RT 020 RW 014 Sukamelang Subang, pekerjaan sehari hari nya adalah Pemulung, namun sejak setahun yang lalu pekerjaannya sebagai pemulung tidak di lakukan nya lagi, dikarenakan sakit yang di derita nya tidak kunjung sembuh.
Di ceritakan kepada Tim KPonline oleh anak nya carda ; Riski sugiantoro ,biasa di panggil Iki, awal mula sakitnya Carda diawali batuk dan sesak napas,Karena merasa tidak mempu secara ekonomi untuk berobat ke rumah sakit, dan merasa tidak menjadi peserta Jaminan Kesehatan Nasional- Kartu Indonesia Sehat ( JKN-KIS ) Carda memutuskan untuk berobat ke mantri, ( nama sebutan untuk petugas kesehatan ),
Di sampaikan juga oleh Iki kepada tim KPOnline, menurut keterangan mantri bahwa Carda menderita TB paru dan di sarankan untuk meminum obat pil sebanyak 4 jenis dan di minum rutin setiap hari, Namun karena Carda yang pekerjaan nya sebagai pemulung penghasilannya tidak menentu, dan juga harus membayar rumah kontrakan setiap bulan, memberi makan istri, anak, serta membiayai sekolah cucu nya yang tuna wicara di Sekolah Luar Biasa di kabupaten Subang itu tidak mampu untuk membeli obat lagi secara rutin, dan akhirnya pengobatan nya pun di hentikan,
Ketika di temui di rumah kontrakan nya, kondisi dan keadaan kesehatan Carda sangat memprihatinkan, badannya kurus kering , kedua kakinya mengecil, napas nya sesak dan mengalami kesulitan jika hendak berdiri, hadir pula di rumah kontrakan Carda di jalan pelabuan sukamelang subang hadir pula Asep Kahdar ( Aap ) relawan Jamkeswatch Subang, yang di usung oleh Partai Buruh menjadi bacaleg DPRD Subang Dapil I ( Cibogo,Subang,Cijambe ) yang sengaja di hubungi oleh Satrio, saudara angkat Carda, untuk ikut urun rembug dalam penanganan Carda yang sakit berkepanjangan,
Di dapati keterangan dari iki, bahwa bapaknya tidak pernah di periksa khusus di laboratorium terkait sakitnya dan carda tidak memiliki kepesertaan JKN-KIS ,Namun ketika Asep Kahdar melalui pesan media WhatApps meminta bantuan teman nya yang bernama Jhole sesama relawan, untuk mencari tahu apakah Carda sebagai peserta JKN KIS ternyata informasi yang di berikan oleh Jhole, bahwa Carda tercatat sebagai peserta Jaminan Kesehatan-Kartu Indonesia Sehat penerima bantuan iuran pemerintah ( JKN-KIS PBI ) dengan status kepesertaan aktif,
Disampaikan juga oleh Asep Kahdar bahwa yang terdaftar di dalam Kartu Keluarga sebagai peserta JKN-KIS PBI hanya Carda saja yang terdaftar, sementara Istri, anak nya yang belum bekerja, dan juga cucunya yang tuna wicara tidak terdaftar sebagai peserta JKN-KIS PBI,
Dan hasil musyawarah keluarga di putuskan Carda pada hari Jumat tanggal 10 Februari 2023 akan berobat ke Pasilitas Kesehatan I,PKM terdekat, dan meminta kepada relawan JamkesWatch untuk mendampingi.
Seperti lyrik sebuah syair lagu ‘Entah siapa yang salah, ku tak tahu ‘, Carda yang memutuskan untuk menghentikan pengobatan nya karena tidak mampu untuk membeli obat, dan harus merasakan sakit yang berkepanjangan, ternyata terdaftar sebagai peserta JKN KIS PBI.
KONTRIBUTOR SUBANG
Penulis : radhakpesa
Fhoto. : Satrio fhoto grafer sekolah