Partai Buruh Siap Sukseskan Pilkada 2024 di Purwakarta

Partai Buruh Siap Sukseskan Pilkada 2024 di Purwakarta

Purwakarta, KPonline – Partai Buruh Kabupaten Purwakarta menyatakan kesiapan mereka untuk menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024. Pernyataan ini disampaikan oleh Wahyu Hidayat, Ketua Exco Partai Buruh Purwakarta, dalam rapat bersama beberapa pengurus dan kader Partai Buruh Purwakarta di kantor Partai Buruh, GG Flamboyan, Nagri Kaler, Purwakarta pada Rabu, (10/7/2024).

Dalam rapat tersebut, Wahyu Hidayat mengajak seluruh kader Partai Buruh dan serikat pekerja di Purwakarta untuk mendukung calon kepala daerah (bupati) yang berpihak kepada rakyat, khususnya kelas pekerja atau kaum buruh. “Selain masalah sosial di kalangan masyarakat luas, sederet persoalan ketenagakerjaan harus menjadi pekerjaan rumah bagi pemerintahan baru nantinya. Mulai dari penyediaan lapangan pekerjaan, upaya mengurangi pengangguran, dan jaminan kesejahteraan serta keselamatan kerja bagi para pekerja,” ujar Wahyu.

Bacaan Lainnya

Wahyu Hidayat menyampaikan harapannya agar pemerintahan daerah yang baru nantinya benar-benar berpihak kepada seluruh lapisan masyarakat, terutama pada serikat buruh yang selama ini aksesnya minim ke pemimpin pusat. “Kita berharap kepada kepala daerah yang baru nanti (terpilih), agar lebih membuka diri, membuka dialog dengan para buruh dan untuk langsung mendengar apa sebenarnya keluhan para buruh,” tambahnya.

Partai Buruh Purwakarta menegaskan pentingnya perhatian terhadap berbagai masalah ketenagakerjaan yang selama ini menjadi isu krusial. Diantaranya adalah penyediaan lapangan pekerjaan yang layak, pengurangan tingkat pengangguran, dan peningkatan kesejahteraan serta keselamatan kerja bagi para buruh. Masalah-masalah ini harus menjadi prioritas pemerintahan baru agar kehidupan para pekerja bisa lebih sejahtera dan adil.

Dengan dukungan yang solid dari kader Partai Buruh dan serikat pekerja, Partai Buruh Purwakarta optimis bahwa calon kepala daerah yang mereka dukung bisa membawa perubahan positif bagi masyarakat, khususnya kaum buruh di Purwakarta.

Keseriusan Partai Buruh Purwakarta dalam menyukseskan Pilkada serentak 2024 menunjukkan komitmen mereka untuk memperjuangkan kepentingan buruh dan masyarakat luas. Melalui dukungan kepada calon kepala daerah yang pro-rakyat dan pro-buruh, mereka berharap dapat mewujudkan pemerintahan yang lebih adil dan berpihak kepada kesejahteraan pekerja. Partai Buruh Purwakarta siap berjuang demi masa depan yang lebih baik bagi seluruh buruh dan masyarakat di Purwakarta.