PC SPDT FSPMI Kab Sidoarjo Advokasi PPDB

PC SPDT FSPMI Kab Sidoarjo Advokasi PPDB

Sidoarjo, KPonline  – Pada hari Selasa (16/07/2024), Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Dirgantara, Digital, dan Transportasi Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PC SPDT FSPMI) Sidoarjo mendatangi Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur (Cabang Wilayah Sidoarjo) di Jagir Sidoresmo, Surabaya. Mereka menyerahkan surat rekomendasi agar anak-anak anggota buruh FSPMI bisa diterima di sekolah negeri di Sidoarjo.

PC SPDT FSPMI Kabupaten Sidoarjo melakukan advokasi untuk putra-putri anggotanya dalam Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024. Achmad Chikam, Sekretaris PC SPDT FSPMI Sidoarjo, menyampaikan bahwa Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, telah memberikan kuota sebanyak 5 persen untuk anak dari serikat buruh/serikat pekerja agar bisa masuk di SMA/SMK negeri.

Bacaan Lainnya

“Kebetulan tahun ini, banyak dari anggota kita yang anak-anaknya sudah mulai masuk SMA/SMK. Akhirnya, kita memberikan surat rekomendasi atau surat keterangan bahwa orang tersebut adalah anggota FSPMI yang anaknya mau sekolah negeri. Tapi karena kuotanya 5 persen, ada beberapa anggota kami yang tidak bisa masuk ke sekolah negeri,” ujar Chikam.

Chikam berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur dan diberikan opsi lain, yaitu akan memanggil kepala sekolah swasta agar anggota buruh yang tidak mampu diberikan keringanan biaya untuk bersekolah di sekolah swasta.

Dengan adanya respons yang baik ini, Chikam mengucapkan terima kasih kepada Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur yang telah memberikan perhatian kepada buruh, terutama yang tidak mampu.

“Anggota kami saat ini banyak yang sedang menjalankan mogok kerja, untuk makan saja sulit, apalagi untuk biaya pendidikan anaknya. Dengan adanya opsi yang diberikan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, kami berterima kasih karena anak anggota kami bisa mendapatkan pendidikan sebagaimana yang diamanatkan UUD 1945 dan UU No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional,” ujar Chikam.

Chikam juga berharap dengan adanya surat rekomendasi keringanan biaya yang diberikan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, anggotanya bisa sedikit terbantu dan anak-anaknya bisa tetap semangat untuk bersekolah.

Langkah advokasi ini menunjukkan komitmen PC SPDT FSPMI Sidoarjo untuk memperjuangkan hak-hak anggotanya, termasuk hak pendidikan bagi anak-anak mereka. Melalui kerja sama dengan pihak Dinas Pendidikan, diharapkan kesejahteraan keluarga buruh dapat meningkat, dan generasi muda bisa mendapatkan akses pendidikan yang layak. (Maha Sokhiwanan)