PC SPL FSPMI Bekasi Gelar Rapat Perdana Pasca Muscab 7

PC SPL FSPMI Bekasi Gelar Rapat Perdana Pasca Muscab 7

Bekasi, KPonline – Bertempat di lantai 2 kantor Sekretariat KC FSPMI Bekasi yang beralamat di Jl Yapink Putra No.11 Tambun Selatan Bekasi digelar rapat perdana pengurus PC SPL FSPMI Kabupaten /Kota Bekasi.

Rapat perdana yang dilakukan pada Selasa, 23 Juli 2023 dihadiri hampir seluruh pengurus ini dibuka oleh sekretaris PC SPL FSPMI Bekasi, Yayat Supriyatna.

Bacaan Lainnya

Selanjutnya ketua PC SPL FSPMI Bekasi, Sarino, S.H., M.H. dalam rapat kali ini mengatakan ke depan agar PC SPL FSPMI Bekasi lebih eksis terdepan sebagaimana tema muscab 7 PC SPL FSPMI Bekasi yang sudah dilakukan beberapa waktu yang lalu yaitu “Besi Menjulang”. Bekasi sebagai sentra logam di Indonesia diharapkan tetap menjadi acuan bagi logam seluruh Indonesia.

Sarino juga menyampaikan rencana rakercab guna membahas program kerja hasil muscab untuk lebih di detailkan. “Lupakan dan sudahi pro-kontra jelang muscab guna lebih serius dan sukseskan program kerja serta rencana organisasi ke depannya,” kata Sarino.

Lebih lanjut ia mengatakan untuk saling koreksi yang membangun demi kemajuan bersama. “Biasakan koreksi yang membangun agar tidak terjadi permasalahan yang signifikan di kemudian hari didalam kepengurusan organisasi,” ungkapnya.

Terkait dengan gugatan undang undang ciptakerja baik formil maupun materiil kemungkinan untuk menang sangatlah kecil, usaha yang bisa dilakukan adalah aksi aksi penolakan.

Namun tidak bisa juga hanya mengandalkan perundingan-perundingan di tingkat perusahaan yang hanya mengandalkan hubungan baik dan kebiasaan yang ada. Dalam rapat perdana Sarino juga menyoroti dan evaluasi terkait jobdesk masing masing bidang.

“Saya minta agar setiap bidang saling bantu dengan tetap mengedepankan kordinasi dengan bidang terkait,” pungkasnya

Sementara itu bidang organisasi, Jepri Apandi, menyampaikan dalam program kerjanya akan mengaktifkan kembali acara ngaplog. “Ngaplog akan kami aktifkan kembali dengan tempat ngaplog lingkungan PUK dan di utamakan adalah puk yang kurang aktif.” kata dia.

Hingga berita ini dirilis rapat perdana pengurus PC SPL FSPMI Bekasi masih berlangsung. (Mansurdin/Yanto)