PC SPL FSPMI Bekasi Selenggarakan Muscab 7 di Kota Pelajar

PC SPL FSPMI Bekasi Selenggarakan Muscab 7 di Kota Pelajar

Yogyakarta, KPonline – Pembukaan Muscab 7 PC SPL FSPMI Kabupaten/Kota Bekasi digelar pada Jum’at, 28 Juni 2024 bertempat di The Malioboro Hotel & Convention Center, Jl. Gandekan Lor No.21, Pringgokusuman, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta.

Hadir dalam pembukaan muscab 7 PC SPL FSPMI Kabupaten/Kota Bekasi, Presiden DPP FSPMI Riden Hatam Aziz, S.H., Sekretaris Jenderal DPP FSPMI Sabilar Rosyad, S.H., DPW FSPMI Jabar Suparno, S.H., Sekretaris Umum PP SPL FSPMI Supriyanto, jajaran pengurus PP SPL FSPMI, Kader FSPMI yang jadi hakim adhoc, Aji, S.H., dan Evi Ristiasari, serta perwakilan PUK SPL FSPMI Kabupaten/Kota Bekasi.

Pembukaan muscab 7 diawali dengan tari gambyong. Tari Gambyong adalah salah satu bentuk dari tarian Jawa klasik yang berasal dari Surakarta dan biasanya dipertunjukan untuk menyambut tamu atau dipertunjukan dalam pagelaran seni.

Perlu diketahui juga bahwa tari Gambyong bukan hanya terdiri dari satu koreografi tarian, tetapi terdiri dari beberapa koreografi. Namun, gerakan atau tarian yang paling terkenal adalah tari Gambyong Pareanom dengan beberapa variasi dan juga tari Gambyong Pangkur.

Ketua panitia Muscab 7 PC SPL FSPMI Bekasi, Yanto dalam sambutan menyampaikan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan dan peserta muscab dan tak lupa menyampaikan permohonan maaf bila banyak kekurangan dalam penyambutan. “Mohon maaf bila banyak kekurangan dalam penyambutan dan penyiapan tempat maupun fasilitas,” kata Yanto.

Sementara ketua PC SPL FSPMI Bekasi, Sarino, S.H., M.H menyampaikan bahwa FSPMI adalah organisasi pergerakan maka harus selalu dinamis, bergerak karena untuk mengalahkan hukum hanya dengan tiga hal. “Hukum akan kalah dengan tiga hal, aksi masa atau pergerakan, hukum itu sendiri dan kekuasaan,” ujarnya. (Yanto)