Bekasi, KPonline – Pengurus Pimpinan Pusat Serikat Pekerja Logam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PP SPL FSPMI) sempatkan waktu hadir dalam acara Sharing Session Logam Bekasi Jum’at, 26 Maret 2021 di Java Palace Hotel, Jababeka, Cikarang, Bekasi.
Tampak hadir dalam sharing session Taufik Hidayat (Ketua Umum), Supriyanto (Sekretaris Umum) dan Rengga Pria Hutama (Bendahara Umum) PP SPL FSPMI.
Mereka hadir bukan hanya karena kedekatan dengan anggota logam Bekasi, namun lebih untuk menyampaikan program PP SPL FSPMI kedepan, terutama Bendahara Umum PP SPL FSPMI menyampaikan terkait ketaatan dan ketepatan Anggota dalam membayar check off System.
Rengga Pria Hutama, Bendahara PP SPL FSPMI, meminta PUK SPL FSPMI Bekasi meningkatkan ketaatan dalam pembayaran cos berdasarkan AD/ART FSPMI maksimal pada tanggal 15 setiap bulannya.
“Ketaatan kawan-kawan PUK SPL FSPMI dalam pembayaran check off System akan berpotensi positif bagi kelangsungan organisasi,” kata Rengga.
Rengga menambahkan logam Se-Indonesia raya agar seragam dalam hal pembayaran check off System, seragam tentang waktu dan cara sehingga diharapkan tidak ada lagi cos yang ‘no name’ di rekening DPP FSPMI, karena itu akan sangat berdampak terhadap keuangan organisasi.
Sarino, S.H.,M.H selaku ketua PC SPL FSPMI Bekasi meminta kepada PUK agar taat dalam pembayaran check off System karena itu sebuah kewajiban dan apa yang disampaikan oleh bendahara umum PP SPL FSPMI agar menjadi perhatian kawan-kawan semua. (Yanto)