Peringati HUT Ke-24, FSPMI Cilegon Hadiri Aksi Nasional di Jakarta

Peringati HUT Ke-24, FSPMI Cilegon Hadiri Aksi Nasional di Jakarta

Cilegon, KPonline – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke -24 Yang jatuh pada hari ini 6 Februari 2024 menjadi salah satu momentum sejarah dalam perjuangan klas pekerja.
Yang terus berjuang mendapatkan kesejahteraan untuk seluruh buruh di Indonesia.

Bagaimana tidak, peringatan HUT yang biasanya di isi dengan perayaan yang meriah dan euforia kegembiraan berbeda dengan yang dilakukan FSPMI. Dalam merayakan hari ulang tahunnya, FSPMI tetap melakukan aksi unjuk rasa di jakarta.

Bacaan Lainnya

Seperti yang dikutip dalam pesan singkat yang dikeluarkan oleh DPP FSPMI, Aksi besok menjadi alat ukur eksistensi FSPMI yg mengklaim sebagai organisasi pergerakan dan memiliki gen perlawanan, DPP sudah mengeluarkan instruksi aksi jauh2 hari dan telah melakukan konsolidasi langsung ke daerah2 jabodetabek.

Tak ingin melewati moment bersejarah ini, FSPMI Cilegon yang semakin tumbuh sebagai organisasi perjuangan kaum buruh klas pekerja, hari ini ikut andil dalam aksi unjuk rasa di Jakarta.

Dalam kesempatan ditemui Media Perdjoeangan, sekertaris PC FSPMI Cilegon Eko Purwanto menyampaikan, Setiap HUT FSPMI selalu konsisten melakukan aksi unjuk rasa, karena kami (FSPMI), lahir sebagai organisasi perjuangan, apalagi dalam kondisi perburuhan saat ini, banyak aturan/Regulasi pemerintah yang tidak pro terhadap kesejahteraan buruh.
Aksi hari ini, akan dipusatkan di Gedung DPR RI dengan tuntutan Cabut omnibuslaw UU Cipta Kerja No. 11/2020 dan menolak Perppu No. 2/2022.
Ucap Eko Purwanto secara tegas.

Pos terkait