Purwakarta, KPonline-Wita, perwakilan dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Purwakarta, hadir dalam Musyawarah Unit Kerja (Musnik) ke-8 PUK SPAMK-FSPMI PT Hino Motors Manufacturing Indonesia. Dalam sambutannya, Wita menyoroti sejumlah isu penting terkait perkembangan industri dan keselamatan serta kesehatan kerja (K3).
Wita menyampaikan bahwa perkembangan industri ke depan akan semakin maju, menghadirkan tantangan sekaligus peluang bagi dunia ketenagakerjaan. Ia juga menekankan pentingnya budaya kerja yang berkelanjutan agar pekerja semakin memahami pentingnya K3. “Era industrialisasi saat ini menciptakan budaya kerja baru. Pemimpin perusahaan harus memastikan bahwa pekerja memahami dan menjalankan K3 dengan baik,” ungkapnya.
Sebagai salah satu perusahaan besar di Indonesia, PT Hino Motors Manufacturing menjadi barometer bagi para pencari kerja. Wita menilai bahwa pekerja yang dapat bergabung dengan perusahaan ini sangat beruntung, mengingat PT Hino memiliki reputasi baik dalam pengelolaan tenaga kerja. Ia berharap PUK dan manajemen perusahaan dapat terus bekerja sama untuk mengembangkan budaya K3 guna meningkatkan produktivitas dan meminimalkan kecelakaan kerja.
Joko Purwanto, perwakilan manajemen PT Hino Motors Manufacturing Indonesia, mengapresiasi hubungan baik yang telah terjalin antara perusahaan dan PUK SPAMK-FSPMI. “Alhamdulillah, selama kepemimpinan PUK Supriyadi, kerja sama antara manajemen dan serikat pekerja sangat baik, khususnya dalam menjaga hubungan industrial,” ujar Joko.
Joko juga menyoroti tantangan berat di sektor industri ke depan dan berharap agar pengurus PUK yang baru dapat bersinergi lebih baik dengan manajemen. “Kolaborasi yang solid antara pengusaha dan serikat pekerja menjadi kunci untuk menghadapi persaingan industri yang semakin ketat,” tambahnya.
Musnik ke-8 PUK SPAMK-FSPMI ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat hubungan antara perusahaan dan serikat pekerja, sekaligus meningkatkan komitmen bersama dalam menciptakan lingkungan kerja yang lebih aman dan produktif.