Pimpinan Cabang Ingatkan Anggota PUK SPAMK FSPMI PT. IDBM untuk Terus Kawal Jalannya Organisasi

Pimpinan Cabang Ingatkan Anggota PUK SPAMK FSPMI PT. IDBM untuk Terus Kawal Jalannya Organisasi
Sekretaris PC SPAMK FSPMI Kab/Kota Bekasi Heny Agustianto, S.H. saat memberikan sambutan penutupan Musnik PUK IDBM. Foto : Media Perdjoeangan/Edo

Bogor, KPonline – PUK SPAMK FSPMI PT. Hitachi Astemo Bekasi Manufacturing (IDBM) menggelar Musyawarah Unit Kerja ke 9 yang bertempat di Taman Bukit Palem Resort, Bogor, Sabtu (10/8/2024).

Agenda Musnik dihadiri Ketua PC SPAMK FSPMI Kab/Kota Bekasi Suparno, Sekretaris Heny Agustianto, Bidang Organisasi Samsul Arifin, Bidang Upah dan Bonus Dedy Kurniadi serta Staff PC SPAMK FSPMI Bekasi Sutarno. Selain itu hadir juga Ketua Umum Pimpinan Pusat H. Furqon dan Sekretaris Umum Ranto Afrianto.

Bacaan Lainnya
Panitia Musnik IX PUK SPAMK FSPMI PT. IDBM

Pasca pelantikan Pengurus PUK SPAMK FSPMI PT. IDBM, agenda Musnik ditutup oleh Heny Agustianto selaku Sekretaris Pimpinan Cabang SPAMK FSPMI Bekasi.

Dalam sambutannya, Heny Agustianto meminta anggota PUK SPAMK FSPMI PT. IDBM untuk menjaga kekompakan dan terus mengawal jalannya program kerja organisasi.

“Tadi teman-teman sudah membahas PO dan program kerja. Saya tahu kita semua di sini capek. Tapi ingat, masih ada 3 tahun ke depan yang harus teman-teman lakukan yaitu mengawal jalannya program organisasi di PUK IDBM,” kata Heny Agustianto.

Pria yang masih bekerja di PT. Kayaba Indonesia ini juga mengingatkan bahwa kondisi ketenagakerjaan di Indonesia saat ini sedang tidak berpihak kepada buruh. Hal tersebut harus menjadi perhatian serius bagi Serikat Pekerja di tingkat perusahaan.

“Kondisi eksternal saat ini sedang tidak baik. Omnibus Law dipaksa masuk PKB. Upah dan bonus akan dipersulot. PHK pasti akan dipermudah. Maka benteng terakhir kita hanya menjaga hubungan baik dengan manajemen. Oleh karena jaga hubungan induatrial dengan perusahaan karena pemerintah saat ini tidak berpihak,” ungkapnya.

“Jaga terus organisasi, pertahankan kualitas isi PKB. Jaga kekompakan, dukung PUK karena rasa memiliki PUK itu sangat penting. Sekali lagi saya ucapkan selamat untuk pengurus terpilih. Dengan mengucapkan Alhamdulillah, agenda Musnik PUK Hitachi Astemo secara resmi saya nyatakan ditutup,” lanjut Heny Agustianto diiringi ketukan palu 3 kali disambut tepuk tangan peserta Musnik.

Penulis : Sukardi
Editor : Edo
Foto : Edo