PUK SPAMK-FSPMI PT. Meiwa Kogyo Indonesia Gelar Rakor Garda Metal

PUK SPAMK-FSPMI PT. Meiwa Kogyo Indonesia Gelar Rakor Garda Metal

Bogor, KPonline – PUK SPAMK-FSPMI PT. Meiwa Kogyo Indonesia menggelar acara Rapat Koordinasi Garda Metal dan Seksi organisasi yang bertempat di Puncak, Bogor. Sab’tu (23/7/22).

Acara di buka oleh MC Ian Ferian dilanjut dengan menyanyikan lagu indonesia dan Mars FSPMI. Sebelum acara sambutan, Panitia menampilkan video perjuangan Garda metal bertujuan membangkitkan kembali semangat juang Garda Metal PUK SPAMK-FSPMI PT. Meiwa Kogyo Indonesia.

Bacaan Lainnya

Dadan Hendar mengisi sambutan pertama sebagai perwakilan dari Media Perdjoeangan Kabupaten Karawang untuk Pertahankan perjuangan di PUK Meiwa jangan pernah lelah dalam berjuang “Perjuangan Tidak mengenal Kata Akhir”, tegas bung Dadan.

Sambutan dilanjut oleh Dani Supardika sebagai Pangkorda Garda Metal Kabupaten Karawang, menyampaikan sebagai pilar organisasi dan perwakilan dari anggota serikat harus menjadi contoh yang baik dan bisa memperbaiki kesalahan kesalahan yang terjadi sebelumnya dengan menunjukkan semangat kekompakan serta kesolidan memperjuangkan kesejahteraan.

Sambutan terakhir sekaligus pembukaan agenda rakor disampaikan oleh ketua PUK SPAMK-FSPMI PT. Meiwa Kogyo Indonesia Cahyadi yang berharap dengan adanya Rakor ini Garda Metal PUK SPAMK FSPMI PT. Meiwa Kogyo Indonesia bisa kembali bersemangat dalam menjalankan tugas sebagai Garda Metal.

Pos terkait