PUK SPEE FSPMI PT PGLSMID Kick Off PKB ke-10 Periode 2025-2027

PUK SPEE FSPMI PT PGLSMID Kick Off PKB ke-10 Periode 2025-2027

Bogor, KPonline – Serikat pekerja di PT. Panasonic Gobel Life Solutions Manufacturing Indonesia (PGLSMID) resmi menggelar Kick Off Perundingan Perjanjian Kerja Bersama (PKB) ke-10 untuk periode 2025-2027 pada Senin, 17 Maret 2025. Kesepakatan ini melibatkan berbagai elemen serikat pekerja dan pihak manajemen dalam upaya memperbaharui PKB demi meningkatkan kesejahteraan karyawan.

Dalam perundingan ini, unsur serikat pekerja yang terlibat antara lain:
PUK SPEE FSPMI, PUK FSPSI LEM dan FSPPG.

Bacaan Lainnya

Perwakilan serikat pekerja dan manajemen sepakat untuk melakukan berbagai penyesuaian terhadap PKB sebelumnya, dengan banyak pasal yang akan mengalami perubahan. Pembaruan ini bertujuan untuk memberikan perlindungan lebih baik bagi pekerja, meningkatkan kesejahteraan, serta menciptakan hubungan industrial yang harmonis antara karyawan dan perusahaan.

Juru bicara serikat pekerja menyampaikan bahwa dalam pembahasan kali ini, fokus utama adalah peningkatan hak-hak karyawan, termasuk kesejahteraan, sistem pengupahan, tunjangan, serta aspek keselamatan dan kesehatan kerja (K3).

Pihak manajemen PT. Panasonic Gobel Life Solutions Manufacturing Indonesia menyatakan komitmennya untuk menjalankan perundingan secara transparan dan konstruktif. Diharapkan, PKB yang baru dapat segera disepakati dan diterapkan demi kepentingan bersama antara perusahaan dan seluruh pekerja.

Proses perundingan ini dijadwalkan berlangsung dalam beberapa tahap hingga tercapai kesepakatan final yang mengakomodasi kepentingan semua pihak.

Pos terkait