Sidoarjo,KPonline – PUK SPL FSPMI PT Parin yang berada di Sidoarjo merupakan salah satu PUK tertua yang ada di Jawa Timur,PUK ini selalu aktif dalam melakukan aksi sosial baik untuk buruh maupun masyarakat khususnya pada masa pandemi corona serta pada bulan Ramadhan ini.
Dalam dua hari ini (7 – 8 Mei 2020) PUK yang dipimpin oleh Choirul Anam ini telah melakukan aksi sosial dengan memberikan Santunan dan Susu di 2 Panti Asuhan yakni Panti Asuhan Baabur Rahmah (Buduran Sidoarjo) serta Panti Asuhan Q Ageng (Jumputrejo Sidoarjo),dimana proses penyerahannya pengurus PUK mengajak anggota untuk turut dalam aksi sosial sebagai alat membangun kesadaran bahwasanya Serikat Pekerja adalah elemen masyarakat yang nyata bisa bermanfaat tidak hanya untuk buruh saja.
Pada hari ini PUK Parin kembali berbagi kepada PUK SPL FSPMI PT Delta Indo yang terPHK karena perusahaan nya terdampak atas adanya pandemi Covid 19.
Bertempat di Rumah Rakyat setelah Pengurus Cabang menyampaikan Hasil Advokasi maka agenda berbagi ini pun dilakukan dengan di pimpin langsung oleh Ketua PUK Choirul Anam yang di dampingi oleh Kornit Garda Metal Eko Prasetyo Utomo.Pada kesempatan ini PUK Parin menyerahkan Paket Sembako yang di dalamnya terdiri dari beras,minyak goreng,teh,mie instan dan gula.
Secara langsung Ketua PUK SPL FSPMI PT Delta Indo mengucapkan rasa terima kasihnya atas kepedulian PUK Parin.
Secara terpisah Ketua KC FSPMI Sidoarjo Wahyu Budi Kristianto juga menyampaikan apresiasinya dan berharap agar PUK Parin bisa terus merawat aksi sosial ini dan menjadi tradisi agar dapat dijalankan di setiap waktu.
(Khoirul Anam).