Rapat Partai Buruh Exco Surabaya: Siapkan Strategi Pemenangan Eri Cahyadi-Armuji untuk Periode 2024-2029

Surabaya KPonline – Kamis, 12 September 2024, sejumlah pengurus Exco Partai Buruh Surabaya menggelar rapat penting di Cangkir Coffee, Ngagel, Surabaya. Agenda utama pertemuan tersebut adalah mematangkan strategi guna memenangkan Calon Walikota Surabaya, Eri Cahyadi, dan pasangannya Armuji, pada Pilkada 2024 mendatang.

 

Bacaan Lainnya

Dalam rapat tersebut, salah satu fokus pembahasan adalah usulan program kerja lima tahun ke depan kepada calon pasangan Eri – Armuji. Program-program yang diusulkan mencakup beasiswa pendidikan bagi warga Surabaya, peningkatan akses layanan kesehatan, dan penyediaan ambulans di tingkat RW. Langkah-langkah ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Surabaya secara menyeluruh.

“Menjadi skala prioritas dari kami, dari kalangan kelas pekerja adalah : Pendidikan, Jaminan Sosial, dan Lapangan Kerja, ” imbuh Maynang Suhartanto selaku Sekretaris Partai Buruh Exco Kota Surabaya.

 

Selain membahas program, rapat kali ini juga membahas beberapa nama perwakilan dari Exco Partai Buruh Kota Surabaya untuk masuk dalam Tim Pemenangan Eri – Armuji 2024, diantaranya :

 

Penasehat:

– Doni Ariyanto

Wakil Ketua:

– Maynang Suhartanto

Sekretariat/Penjadwalan:

– Rizki Mahendra Deby Kurniawan

Konten Kreator:

– Andri Ria Putri

Logistik:

– Abdul Azis R. Patty

Media Massa:

– Eka Rahayu

Penggalangan Pemilih:

– Sidiq Murdianto

LO KPU & Bawaslu:

– Rizki Mahendra Deby Kurniawan

Relawan:

– Nuriadi

 

Perwakilan kepengurusan ini diharapkan mampu memberikan kontribusi yang signifikan dalam upaya memenangkan Eri Cahyadi dan Armuji, serta melanjutkan kepemimpinan di Kota Surabaya pada periode 2024-2029. Dengan visi yang jelas dan dukungan yang solid, diharapkan Surabaya dapat terus berkembang sebagai kota yang lebih sejahtera dan maju.

 

(Abd Muis)

Pos terkait