Karawang, KPonline – DPD Jamkeswatch Karawang melakukan Rapat Rutin DPD bersama para Relawan. Rapat rutin ini merupakan Ratin pertama bersama para relawan pasca Pemilu 2024. Dalam Ratin kali ini, di hadiri oleh para relawan dari berbagai PUK SPA FSPMI dan juga relawan ex PUK SPA FSPMI. Agenda Ratin ini dikomando oleh Bung Anton dari Bidang Advokasi Jamkeswatch Karawang dan dilanjutkan dengan sambutan dari Korda Jamkeswatch Karawang yaitu Bung Syehudin.
Dalam Rapat ini, ada beberapa hal yang disampaikan yakni mengenai pembagian atribut berupa seragam baru untuk Relawan, KTA anggota serta penyampaian program UHC yang sedang berjalan di Kabupaten Karawang. Korda Jamkeswatch pun turut menyampaikan mengenai rule rule yang harus dilalui ketika kita sebagai relawan akan melakukan pendampingan terhadap pasien yang membutuhkan jaminan kesehatan melalui UHC dan mengingatkan kepada seluruh relawan untuk melakukan pengecekan kepesertaan para anggota di perusahaannya masing – masing.
Selanjutnya Ratin kali ini disambung dengan agenda sharing relawan dengan DPD Jamkeswatch Karawang yang dimoderatori oleh Bang Imanuddin Yanuar selaku Sekda Jamkeswatch Karawang. Ada beberapa pembahasan sebagai bahan sharing yakni mengenai pendalaman program UHC dan penyampaian dari DPD untuk Rumah Sakit yang sudah disambangi dalam agenda audiensi dengan harapan untuk mempermudah para relawan ketika melakukan advokasi di rumah sakit.Selain itu,dibahas mengenai beberapa permasalahan yang sering ditemui oleh para relawan ketika mengadvokasi pasien di lapangan.