Sah !!! Upah Karyawan PT. Kasai Teck See Indonesia Tahun 2023 Resmi Naik

Sah !!! Upah Karyawan PT. Kasai Teck See Indonesia Tahun 2023 Resmi Naik
Ketua PUK SPAMK FSPMI PT. Kasai Teck See Indonesia Ade Suryana Saat Fhoto Bersama sambil menunjukan Perjanjian Bersama Kenaikan Upah Tahun 2023 Bersama Presiden Direktur PT. Kasai Teck See Indonesia Mr. Izuru Suganuma

Karawang, KPonline – Tahun 2023 merupakan tahun yang sedikit mencekam bagi masyarakat global tak terkecuali Indonesia. Isu resesi global yang kian mencuat di beberapa media nampaknya berpengaruh kepada berbagai elemen masyarakat baik kelas atas ataupun menengah kebawah tak terkecuali buruh pabrik.

Yups, bagaimana tidak ? Bak peribahasa sudah jatuh tertimpa tangga, dihantui isu resesi yang berakibat PHK dimana-mana dengan teganya pemerintah menerbitkan Perppu No. 2 tahun 2022 tentang legalisasi omnibuslaw yang jelas-jelas merugikan kaum buruh.

Bacaan Lainnya
Ketua PUK SPAMK FSPMI PT. Kasai Teck See Indonesia Ade Suryana Saat Mentanda tangani Perjanjian Bersama Kenaikan Upah Tahun 2023 di Conference Room 1 PT. Kasai Teck See Indonesia Plant 2

Pasca pemerintah mengeluarkan surat edaran rekomendasi penetapan upah tahun 2023, Ketua PUK SPAMK FSPMI PT. Kasai Teck See Indonesia Bung Ade Suryana langsung mengintruksikan perangkatnya khususnya tim-tim perunding yang sudah disiapkan kurang lebih enam bulan sebelum hari-H agar bergerak cepat.

Tak lupa beliau juga selalu mengingatkan kepada anggotanya untuk menyisipkan do’a dan mohon restu kepada orang tua agar perjalanan organisasi ini dimudahkan dalam menggapai kesejahteraan, “Karena senjata yang paling hebat menurutnya adalah shodaqoh & do’a orang tua khususnya ibu”, Ucap pria kelahiran Karawang tersebut.

Setelah melalui beberapa perundingan dengan pihak manajemen PT. Kasai Teck See Indonesia akhirnya tepat pada hari Jum’at 30 Desember 2022 telah disepakati kenaikan upah karyawan PT. Kasai Teck See Indonesia sebesar 9,4 % dari kenaikan UMK Kabupaten Karawang Tahun 2022.

Penyampaian Apresiasi dari pihak serikat pekerja kepada pihak pengusaha atas kenaikan upah tahun 2023

Dalam sambutannya Presiden Direktur PT. Kasai Teck See Indonesia Mr. Izuru Suganuma pada saat acara pengesahan upah tahun 2023 hari Selasa, 03 Januari 2023 di Conference Room 1 PT. Kasai Teck See Indonesia Plant 2 mengungkapkan bahwa “Pada awalnya kami terkejut dengan surat edaran pemerintah yang menentukan kenaikan upah tahun 2023 sebesar 7,88%. Bagaimana tidak ? Ditengah isu resesi global dan perang ukraina dengan russia yang tak kunjung berakhir, Covid-19 yang melanda cina tentu akan berdampak kepada kita. Tapi kita percaya bahwa semua akan berangsur membaik kedepanya dan PUK PT. Kasai Teck See Indonesia saat ini berada di jalan yang sama dengan perusahaan, Terimakasih” Tandasnya.

Disamping itu Bung Ade Suryana juga mengapresiasi pihak manajemen PT. Kasai Teck See Indonesia yang sudah bekerjasama dengan baik, menjaga hubungan harmonis antara pihak pengusaha dengan pihak serikat pekerja.

“Semoga kenaikan upah tahun 2023 ini menjadi kado awal tahun untuk karyawan PT. Kasai Teck See Indonesia, Semoga memotivasi untuk lebih semangat dan menambah produktifitas. Besar harapan saya juga agar perusahaan ini terus berkembang, sukses dan berdampak baik bagi karyawan beserta keluarganya.” Ucapnya.

Acara pengesahan kenaikan upah diakhiri dengan penandatanganan Joint Agreement dari perwakilan kedua belah pihak dan ditutup dengan sesi foto bersama di lobby Lantai 2 PT. Kasai Teck See Indonesia. (R29)