Said Iqbal Teteskan Air Mata Saat Bacakan Survey Elektabilitas Partai Buruh

Said Iqbal Teteskan Air Mata Saat Bacakan Survey Elektabilitas Partai Buruh

Bekasi, KPonline – Kabar mengejutkan kaum buruh saat Presiden Partai Buruh Said Iqbal membacakan hasil Lembaga Survey Barometer terbaru dengan responden di 18 provinsi.

Elektabilitas partai meningkat dan diperkirakan akan lolos threshold 4% saat acara Konsolidasi Akbar Garda Metal Bekasi yang digelar Sabtu (16/12/2023) di Gedung PGRI Meatland, Tambun.

Bacaan Lainnya

Tidak hanya gembira, rasa terharu pun menyelimuti suasana saat Presiden Partai Buruh sambil teteskan air mata. Terlihat rasa syukur dari wajanya ketika membacakan hasil survey yang mengejutkan secara nasional tembus 4,9 % suara nasional.

“Berkat kerja keras kita, kalian-kalian yang berjuang secara luar biasa, saya bacakan hasil Lembaga survey Barometer dengan responden di 18 provinsi, suara Partai Buruh tembus secara nasional 4,9%. Itu artinya apa? secara survey kita sudah lolos thresold 4 % bahkan lebih koma sembilan,” kata Said Iqbal.

Said Iqbal juga mengaku bersyukur secara survey Partai Buruh sudah bisa sejajar bersaing dengan partai- partai besar lainnya.

“Teruslah berjuang kita buktikan di tahun 2024 partai buruh benar-benar bisa malanggeng ke senayan, kita angkat derajat rakyat Indonesia bersama partai buruh kita perjuangkan nasib kelas bawah agar bisa sejahtera,” ujarnya.

Iqbal menambahkan kalau partai buruh nanti bisa mengantarkan perwakilannya menduduki jabatan di senayan maupun di tingkat DPRD, ia meminta semua kader tidak berkhianat.

“Kalau nanti saat di 2024 kita bisa menang, perwakilan kita ada yang bekhianat, lihat saja. Saya orang pertama yang akan memecatnya dan kita blokir gajinya. Saya orangnya keras kalau melihat ada pengkhianatan, jangan coba-coba berkhianat terhadap kelas kita dan rakyat,” seru Iqbal.

Di sela-sela membacakan info tentang hasil survey terbaru tentang partai buruh, Said Iqbal meminta dan memimpin seluruh yang hadir mengirimkan doa dan surat Al-Fatihah untuk Almarhum Baris Silitonga selaku Pangkornas Garda Metal yang telah wafat. (Rojali)