Setelah Terhenti Beberapa Tahun, PT Fujita Indonesia Kembali Gelar Fujita Cup

Karawang, KPonline – Fujita Cup merupakan ajang kompetisi olahraga tahunan yang diselenggarakan PT. Fujita Indonesia, sempat terhenti beberapa tahun kemarin, pada akhirnya tahun ini turnamen Fujita cup kembali digelar. Sab’tu, (29/06/2024).

Bertempat di Resinda Arena, turnamen ini diisi beberapa cabang olahraga yang dipertandingkan, seperti futsal, Badminton putra antar section/bagian dan badminton putri, dengan merebutkan kategori hadiah, Futsal juara 1, 2, 3, 4. Badminton Putra Juara 1, 2, 3, 4. Badminton putri juara 1 dan 2. Kemudian ada juga penghargaan untuk best supporter 1 dan 2 dengan total hadiah jutaan rupiah.

Bacaan Lainnya

Turnamen ini digelar dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar karyawan dan menumbuhkan rasa kebersamaan antar section/bagian. Cabang olahraga futsal dibuka dengan pemberian jersey PUK SPAMK FSPMI PT. Fujita Indonesia kepada Presiden Direktur PT Fujita Indonesia sebagai cinderamata dari PUK SPAMK FSPMI PT. Fujita Indonesia dengan harapan tercapainya hubungan industrial yang harmonis dan berkeadilan, pertandingan dibuka antara manajemen PT Fujita Indonesia vs pengurus PUK SPAMK FSPMI PT Fujita Indobesia yang dimenangkan oleh manajemen PT Fujita Indonesia dengan skor 3-1.

Acara ini Dihadiri langsung oleh Presiden direktur Keishi Fujita beserta jajaran manajemen PT Fujita Indonesia, turut serta ketua PUK SPAMK FSPMI PT Fujita Indonesia Kusyanto beserta pengurus yang lainnya. Dalam sambutannya Kusyanto menyampaikan rasa terima kasih karena telah diadakannya kembali Fujita Cup pada tahun ini, “semoga agenda tahunan ini bisa terus berkelanjutan, dan bisa memupuk rasa kebersamaan” Ungkapnya.

Berlangsung satu hari penuh, Fujita Cup tahun 2024 kategori Cabang olahraga Badminton putra dimenangkan oleh Section Heat Treatment & Maintenance sebagai juara 1, diikuti oleh section 4wheel sebagai juara 2, dan section Forging Press 3 dan 4 sebagai juara 3 dan 4.

Kategori Badminton Putri untuk Juara 1 direbut oleh grup B dan grup A sebagai juara 2. Kategori cabang olahraga futsal dimenangkan oleh Section Forging Press 2 sebagai juara 1, diikuti section Forging Hammer, Forging Press 3 dan QC sebagai juara 2, 3, dan 4. Untuk kategori best supporter diraih oleh section Inspection Repair dan Forging Hammer.

Penulis : Angga Rizki
Foto : Falzani Syarif

Pos terkait