Cimahi, KPonline – PUK SPL FSPMI PT. Logam Bima Cimahi hari ini telah melaksanakan perhelatan akbar yaitu Musnik VII.nwalaupun pelaksanaannya diadakan di dalam wilayah perusahaan namun suasana kekeluargaan sangat kental terasa.
MUSNIK VII kali ini di hadiri Ketua DPW FSPMI Jawa barat Sabilar Rosyad. Dalam sambutanya Rosyad berpesan, “PUK harus menjadi partner perusahaan dan bertanggung jawab terhadap kemajuan perusahaan”.
Di akhir sambutannya, Sabilar Rosyad memberi sentuhan rohani. “Suatu kemulyaan apabila dapat memberikan manfaat terhadap orang lain”.
Hadir pula perwakilan pihak manajemen Bambang Hernowo selaku Personalia PT. Logam Bima Cimahi Bambang Hernowo berpesan tema dari musnik ini harus bisa d aplikasikan oleh semua anggota PUK.
Adapun tema dari musnik ini adalah : “Bersama kita wujudkan hubungan industrial yang harmonis demi kesejahteraan anggota dan kemajuan perusahaan”.
Setelah acara Persidangan dan laporan pertanggung jawaban selesai dilakukan pembukaan dan penghitungan surat suara.
Maka terpilihlah ketua baru yaitu Asep Sudarman, kemudian selanjutnya di bentuk tim formatur untuk melakukan sidang untuk menyusun komposisi Personalia PUK SPL FSPMI PT. Logam Bima Cimahi.
Berikut Komposisi Personalia PUK SPL FSPMI PT.Logam Bima Cimahi periode tahun 2018 – 2021:
Ketua : Asep Sudarman
Wakil ketua I : Prantono
Wakil ketua II: Bambang Mutiarso
Wakil ketua III: Andi Budiman
Wakil ketua IV: Susilo
Sekretaris : Asep Wahyudin
Wakilsekretaris I : Bambang Puji S
Wakil sekretaris II : Koko Komarudin
Wakil sekretaris III : Permana
Wakil sekretaris IV : Adi Suherman
Bendahara : Udin Komarudin
Penulis: Asep Wahyudin