Temu Kangen Relawan Obon Tabroni Bekasi, Karawang, Purwakrta

Temu Kangen Relawan Obon Tabroni Bekasi, Karawang, Purwakrta

Bekasi, KPonline – Dari jauh hari undangan tasyakuran Obon Tabroni duduk dikursi DPR RI sudah disebar luaskan, baik berbentuk undangan digital yang disebar di media sosial atau pun undangan secara tertulis.

Seluruh relawan Obon Tabroni mulai dari Bekasi, Karawang, dan Purwakarta berbondong-bondong datang menuju tempat yang telah disiapkan oleh panitia.

Taman Limo yang berada di desa Jatiwangi kabupaten Bekasi dijadikan tempat yang dipilih oleh Obon Tabroni untuk mengumpulkan seluruh relawannya.

Kali ini Obon sengaja kumpulkan seluruh relawannya ditaman Limo pasca beberapa hari pelantikan usai. Acara yang dibuka oleh presenter kondang dari FSPMI yaitu Surahmat, dan Amir Mahfudz. Walau dengan panasnya suasana di Taman Limo namun kedua presenter cukup ternama dikalangan FSPMI itu begitu pintar untuk membawa suasana menjadi meriah.

Obon hadir ditemani oleh istri, dan keluarga tercintanya dalam acara tasyakuran itu. Banyak para relawannya yang meminta untuk foto bareng dengannya. Bukan itu saja yang dilakukan para relawan Obon Tabroni, sebagian mereka sengaja mempersiapkan dirinya dari jauh-jauh hari demi untuk bisa ketemu sang idolanya.

Dari beberapa penuturan relawan Obon yang meyatakan kemenangan ini adalah suatu kebanggan yang sangat luar biasa.

“Ini buat saya bisa dibilang suatu fenomena alam, awal berangkat dari seoramg buruh pabrik kini bisa menduduki kursi DPR RI. Semua diluar nalar kalau sosok Obon Tabroni bisa duduk seperti ini,” ucap salah satu relawan Obon di Taman Limo, Sabtu (5/10/2019).

Tepuk tangan yang sangat meriah ketika kedua presenter memanggilnya untuk memberikan sambutan. Dengan ditemani istri tercintanya Obon menyampaikan sambutan diatas panggung. Ucapan terimakasih pun disampaikan oleh Obon kepada seluruh relawannya yang hadir.

“Berkat hasil perjuangan relawan semua, saya bisa seperti ini. Tanpa kalian saya tidak ada apa-apanya. Banyak hal yang harus saya perjuangkan, salah satu contoh kenaikan iuran BPJS dimana masyarakat akan merasakan dampaknya. Terlebih lagi untuk kaum buruh isu revisi UU 13/2003 jelas sudah didepan mata, hal demikian yang harus saya perjuangkan,” pungkas Obon.

Dalam tasyakuran tersebut selain menikmati hidangan yang telah disediakan, relawan Obon Tabroni pun diberikan simbolis sebuah cendera mata yaitu topi yang bertuliskan OTC (Obon Tabroni Center).

Bahkan untuk menghilangkan rasa penat setiap relawan yang hadir pun dipersilahkan untuk melakukan photo booth yang telah disediakan oleh panitia. (Jhole)