Mojokerto, KPonline – Pada hari Minggu (7/7/2024), DPW FSPMI Jawa Timur berhasil menggelar acara Organizing Training dengan tema “Merajut Simpul Pantura” di Hotel Royal Trawas, Mojokerto. Acara ini diikuti oleh 38 peserta dari berbagai kota di Jawa Timur.
Training ini membuka wawasan para peserta dalam upaya mengembangkan jumlah anggota FSPMI. Vice President FSPMI Bidang Organisasi, Nur Yasin, yang menjadi mentor utama, menyampaikan materi mendalam terkait dunia pengorganisasian.
Nur Yasin memperkenalkan istilah-istilah dasar dan teknik terapan agar para peserta bisa langsung melakukan kerja-kerja pengembangan anggota selepas agenda ini.
“Kami merasa sangat senang telah mengikuti kegiatan Organizing Training ini dan berterima kasih kepada Pimpinan Cabang SPAI FSPMI Surabaya yang telah memberikan kesempatan kepada kami,” ujar Akirul, Ketua PUK SPAI FSPMI PT. Deverindo Indograha Raya Surabaya.
Dalam kesempatan tersebut, Akirul menyampaikan harapannya agar FSPMI dapat lebih sering mengadakan Organizing Training untuk setiap PUK. “Harapan besar kami adalah agar setiap PUK dapat bertambah anggota dan dari sisi Pimpinan Cabang, dapat bertambah PUK,” tambahnya.
Organizing Training ini dinilai sangat bermanfaat oleh Akirul, yang juga merupakan Ketua Bidang 1 Pimpinan Cabang. “Kegiatan ini sangat berguna bagi kami untuk menambah PUK dan anggota, sehingga organisasi bisa semakin besar,” ucapnya.
Acara ini tidak hanya memberikan pengetahuan baru dalam bidang organisasi, tetapi juga memperkuat jaringan antar-PUK di Jawa Timur. Diharapkan ke depannya, kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan untuk memperkuat organisasi buruh di wilayah ini.
(Natalia – Kontributor Surabaya)