Tiket Mahal, Banyak Buruh Mudik Menggunakan Sepeda Motor

Tiket Mahal, Banyak Buruh Mudik Menggunakan Sepeda Motor

Jakarta, KPonline – Momen lebaran biasanya akan di manfaat oleh sebagian besar masyarakat Indonesia dengan pulang kampung. Agar bisa berkumpul bersama keluarga di hari yang fitri, biasanya para buruh memilih mudik menggunakan sepeda motor. Hal ini dikarenakan harga tiket pesawat sedemikian tinggi tidak terjangkau kemampuan keuangan mereka.

Labor Institute Indonesia atau Institut Kebijakan Alternatif Perburuhan Indonesia dalam keterangan pers menyebutkan bahwa yang berangkat menggunakan sepeda motor terbanyak merupakan para buruh yang bekerja di sekitar kawasan industri Jakarta, Bogor, Tangerang, Depok dan Bekasi.

Bacaan Lainnya

“Para buruh mudik menggunakan sepeda motor dikarenakan tidak sanggup membeli tiket pesawat yang masih tinggi. Para buruh tersebut mudik secara berkelompok dan titik kumpul dari sekitar pemukiman buruh, rata-rata mereka berangkat habis buka puasa atau selesai salat tarawih,” sebut Eksekutif Labor Institut Indonesia.

Labor Institute memprediksi, ada sekitar 500 ribu hingga 1 juta motor buruh yang akan keluar dari kawasan industri tersebut. Tujuan mereka adalah ke Jawa dan Sumatera.

“Mudik para buruh tersebut diprediksi mulai Sabtu 1 Juni mendatang,” imbuhnya.

Tak hanya itu, Labor Institute juga mengimbau pemerintah agar tegas terhadap maskapai penerbangan soal mahalnya harga tiket pesawat ini.

“Tingginya tiket pesawat membatasi akses masyarakat berpenghasilan menengah ke bawah dalam menggunakan moda angkutan penerbangan tersebut,” pungkasnya.

Pos terkait