Bekasi, KPonline – Dalam upaya memantapkan serta meneguhkan hati untuk menghadapi perhelatan pesta demokrasi pada pemilu tahun 2024, Tim Pemenangan Surohman, S.H.,M.Kom dari Bacaleg Dapil 1 yang meliputi wilayah 5 Kecamatan yaitu Setu, Cikarang Pusat, Serang Baru, Cibarusah dan Bojongmangu dari Partai Buruh dengan nomor urut 8, melakukan konsolidasi perdana yang bertempat di Sekber (Posko Orange) Perumahan Mega Regency Blok D 55/26, RT 02 RW 15 (belakang GOR futsal Mega Regency) Sukaragam, Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Sabtu (18/11/2023).
Dari pantauan Koran Perdjoeangan, dari pukul 20.00 WIB, Sekber nampak ramai oleh para relawan yang mulai berdatangan. Bukan saja relawan dari Perum Mega Regency yang hadir, tapi dari Perum lainnya, bahkan dari Perum Cibarusah pun turut hadir dalam konsolidasi perdana ini.
Pandji Budi Santosa selaku Tim Pemenangan mengucapkan terima kasih atas kehadiran relawan untuk agenda koordinasi relawan untuk pemenangan Surohman.
“Malam ini sengaja kawan-kawan relawan dikumpulkan mengingat waktu pemilu semakin dekat, pergerakan dari partai lainya sudah masif bergerak, terlebih mereka partai incumbent yang berlimpah uang. Di mana dalam mensosialisakan kepada masyarakat dengan cara lama yaitu dengan menawarkan pembangunan sarana olahraga, fasos, membagikan sembako, bahkan uang. Padahal cara-cara lama seperti ini adalah sebagai bentuk pembodohan kepada masyarakat,” kata Pandji.
Lebih lanjut Pandji, menyampaikan pada waktu dekat ini, awal bulan Desember akan mengadakan door to door kepada masyarakat khususnya di wilayah perum Mega dan wilayah dapil 1 pada umumnya untuk mensosialisasikan Surohman agar lebih dikenal dan dekat dengan masyarakat.
“Jadi harapannya support serta keikhlasan kawan-kawan semua, tidak usah malu-malu untuk mengajak, mempromosikan kepada masyarakat luas. Waktu tiga bulan ini, kita gunakan dengan sebaik dan semaksimal mungkin untuk mengantarkan Surohman duduk menjadi DPRD Dapil 1 Kab. Bekasi periode 2024 – 2029,” jelas Pandji.
Dalam konsolidasi perdana ini berlangsung menarik dan hangat karena banyaknya gagasan, ide, masukkan yang disampaikan oleh relawan yang hadir. Tepat pukul 23.30 WIB, konsolidasi ditutup dilanjut dengan diskusi santai sambil menikmati kopi bersama. (Yachubus)