Yudi Efrizon Serukan Aksi Lanjutan Pos 1 PT. RAPP, Apabila Masalah Tak Selesai

Yudi Efrizon Serukan Aksi Lanjutan Pos 1 PT. RAPP, Apabila Masalah Tak Selesai

Pelalawan, KPonline – PT. Riau Andalan Pulp And Paper (PT. RAPP) Merupakan salah satu Pabrik penghasil pulp dan kertas terbesar di Asia yang berlokasi di Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau. Jum’at, (14/06/2024)

Perusahaan PT.RSU mitra kerja dari PT. RAPP belum juga membayar gaji/upah pekerjanya terhitung dari bulan November 2023 sampai saat ini.

Bacaan Lainnya

Diduga PT. Recon Sarana Utama (PT.RSU) adalah salah satu anak perusahaan BUMN PT. REKIND yang memiliki keterkaitan terhadap PT. PUPUK INDONESIA (Persero), dimana saat ini PT.RSU menjalin kerja sama sebagai mitra kerja dari PT. RAPP, yang kemudian pekerjaan tersebut diberikan kepada PT. Rido Jaya Bersaudara (PT.RJB) dan tetap menggunakan atas nama PT.RSU.

“Pasca aksi di gerbang pos 2 PT. RAPP yang diberikan plang objek vital tapi buruhnya diperlukan sebagai objek perbudakan, tetap belum menemui titik penyelesaian terkait buruh PT. RSU/PT.RJB yang upahnya belum di bayarkan, saya pastikan FSPMI provinsi Riau tidak akan tinggal diam, upaya hukum baik secara litigasi maupun non litigasi akan kami tempuh, kita akan naikkan status perjuangan menjadi isu Nasional, karena jelas ini adalah kejahatan ketenagakerjaan dan kejahatan kemanusiaan”, ujar Satria Putra.

Keterlambatan pembayaran gaji tersebut tentu mempengaruhi perekonomian keluarga, menurut keterangan salah satu pekerja bernama Rinando ” Uang makan cateringan saya Uda 6 bulan belum dibayar, uang kos sudah 2 bulan menunggak, harapannya,tolong diusahakan secepatnya di keluarkan hasil keringat kami karyawan RJB semuanya dan semoga para pimpinan PT.RAPP terbuka hati nuraninya untuk penyelesaian pembayaran gaji kami.

” Saya berharap gaji saya keluar saat sebelum acara pernikahan berlangsung, namu belum juga keluar dan saya sampai menjual barang kesayangan saya untuk menutupi kekurangan tersebut sebab gaji belum dibayarkan, dan saat Istri saya di rawat di rumah sakit,saya juga sampai gadaikan surat BPKB motor scoopy saya ke leasing, untuk biaya pengobatan istri saya, karna mengharap kan gaji tak kunjung keluar. tutur pekerja bernama Teguh.

Sarah menambahkan “besarnya dampak yg kami rasakan karena upah tidak dibayarkan berbulan-bulan, bagi pekerja yang merupakan tulang punggung keluarga, tentu mengakibatkan ekonomi keluarga berantakan”.

Terkait tanggapan perusahaan PT. RAPP tentang langkah apa yang dilakukan dan sanksi tegas seperti apa terhadapa perusahaan mitra yang menunggak pembayaran gaji pekerjanya, pihak wartawan belum mendapatkan jawaban dan sudah mencoba untuk menghubungi pihak perusahaan.

Dari pihak PT. RSU sudah dicoba untuk dihubungi namun belum ada tanggapan yang diberikan terkait masalah ini,

“Terkait keterlambatan pembayaran gaji karyawan sejak periode November 2023 hingga April 2024 PT. Rido Jaya Bersaudara (PT. RJB) sudah berusaha dan tetap akan memenuhi kewajiban untuk membayarkan gaji karyawan yang tertunggak menunggu pembayaran dari PT. RSU” ujar Jaynurdin

Ketua KC FSPMI Kabupaten Pelalawan Yudi Efrizon saat dikonfirmasi ” PT. Recon Sarana utama yang merupakan termasuk anak perusahaan BUMN, yang tidak membayarkan Upah karyawanya Selama 6 (enam) Bulan, dianggap tidak menghargai keputusan musyarawarah di kantor Bupati bersama Asisten 1 dan merusak citra BUMN di Kabupaten Pelalawan, apabila tidak terakomodir dan tindakan tegas dari PT. RAPP untuk segera di selesaikan. Dalam waktu dekat ini kami akan melakukan aksi masa dengan masa yang lebih besar yang akan dilakukan di Pos 1, tutupnya.

Penulis: Surya
Foto: Surya